Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Mobil Listrik dari Termurah hingga Termahal 2023

Harga mobil listrik di Tanah Air semakin beragam, terdapat beberapa model menawarkan harga lebih murah. Sedangkan merek premium menawarkan harga lebih mahal.
Tesla Model 2. /electricvehicleweb.in
Tesla Model 2. /electricvehicleweb.in

Bisnis.com, JAKARTA- Masing-masing pabrikan berlomba menghadirkan produk mobil listrik di Indonesia. Meski pemerintah telah menggulirkan program pengembangan yang berisi insentif fiskal dan non fiskal, hanya sedikit peserta program tersebut sehingga membuat harga mobil listrik pun beragam dari termurah hingga termahal.

Selain Wuling Air ev dan Hyundai Ioniq 5 yang merupakan model penerima insentif pemerintah, ternyata sejauh ini terdapat mobil listrik DFSK dengan banderol paling murah di Indonesia. Prinsipal asal China itupun telah memperkenalkan mobil listrik Seres E1 untuk pasar domestik.

Walau demikian, pabrikan lain yang belum mendapatkan insentif, tetap memperluas jajaran model BEV (Battery Electric Vehicle). Terutama prinsipal premium seperti Lexus hingga Tesla yang ikut meramaikan pasar mobil  listrik Tanah Air.

Berikut deretan harga mobil listrik dari yang termahal hingga yang termurah pada 2023:

  • 1.      Tesla Model S, 3, X, dan Y ( Rp 1,5 miliar – Rp 4,5 miliar)

Tesla, merek mobil ini masih dijual di Importir Umum, Prestige Motors. Model yang tersedia mulai dari S, 3, X, hingga Y. sementara untuk harga banderolnya mencapai Rp 4,5 miliar sampai yang terkecil Rp 1,5 miliar. Berikut detail harga mobil listrik Tesla bulan Juni 2023 :

-          S Plaid + : Rp 4,5 miliar

-          X Performance Plaid : Rp 4,5 miliar

-          S Performance Plaid : Rp 4 miliar

-          X Long Range : Rp 4 miliar

-          S Long Range : Rp 3,5 miliar

-          Y Performance Plaid : Rp 2,3 miliar

-          Y Long Range : Rp 2 miliar

-          3 Performance Plaid : Rp 2 miliar

-          Y Long Range : Rp 2 miliar

-          3 Long Range : Rp 1,9 miliar

-          3 Standard Range : Rp 1,5 miliar

 

  • 2.      Lexus UX 300 (Rp 1,464 miliar)

Mobil ini merupakan Compact Luxury Crossober SUV dengan mesin yang menggunakan Battery Electric Vehicle (BEV) sepenuhnya pertama dari Lexus. Jenis baterai yang digunakan pada mobil ini adalah Lithium-ion dan motor listrik berkapasitas 54.35 kWh. Mobil ini dapat menempuh jarak hingga 201 hp dan torsi 300 km. Yang lebih keren lagi, jarak 300 km ini dapat ditempuh dengan sekali pengisian daya listrik saja. Informasi terkait harga mobil listrik Lexus ini sebesar Rp 1,464 miliar untuk tahun 2023 ini.

  • 3.      Wuling Air EV (Rp 243 juta – Rp 299,5 juta)

Mobil ini tersedia dalam dua varian, Standar Range dan Long Range. Untuk Standar Range, kapasitas baterai sebesar 18 kWh dengan jarak tempuh 200 km. Sementara untuk Long Range kapasitas baterai mencapai 26,5 kWh, dengan jarak tempuh yang lebih jauh yakni 300 km. Wuling Air EV telah menyediakan fitur perintah suara dalam bahasa Indonesia. fitur tersebut menjadi keunikan tersendiri bagi mobil ini, mengingat fitur itu tidak dapat dijumpai di produk lain. Untuk harha dari mobil ini berbeda di setiap varian. Untuk varian Standard Range dikenakan harga Rp 243 juta. Sedangkan untuk Long Range sebesar Rp 299,5 juta.

  • 4.      DFSK Seres E1 (Rp 190 juta – Rp 230 juta)

Dari sisi dimensi eksteriornya, mobil ini terlihat mungil. Panjang dari mobil ini 3.030 mm, lebar 1.495 mm, tinggi 1.640 mm dengan jarak sumbu roda 1.960 mm, serta ground clearance 135 mm. untuk baterai mobil ini, menggunakan jenis Lithium Iron Phospate 16,8 kWh dengan motor listrik Permanent Magnet Synchronus berdaya 30 kW dan torsi 100 Nm. Jarak maksimal yang dapat ditempuh mobil ini, mencapai 220 km. Dalam mobil ini terdapat dua mode berkendara yakni Eco dan Sport. DFSK Seres E1 memiliki 2 varian yakni Standard dan Luxury. Untuk varian Standard berkisar Rp 190 juta. Sedangkan untuk varian Luxury Rp 230 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper