Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Geneva International Motor Show Kembali Diundur ke 2022

Panitia pelaksana pameran otomotif Geneva International Motor Show, mengatakan pada Senin (29/06/2020) waktu setempat bahwa mereka tidak akan melaksanakan acara tersebut pada 2021.
 Direktur Desain Jaguar Ian Callum saat menerima penghargaan Car of the Year 2019 dari para jurnalis otomotif Eropa di sela Genewa International Motor Show 2019. /GIMS
Direktur Desain Jaguar Ian Callum saat menerima penghargaan Car of the Year 2019 dari para jurnalis otomotif Eropa di sela Genewa International Motor Show 2019. /GIMS

Bisnis.com, JAKARTA - Panitia pelaksana pameran otomotif Geneva International Motor Show, mengatakan pada Senin (29/06/2020) waktu setempat bahwa mereka tidak akan melaksanakan acara tersebut pada 2021.

Hasil survei yang dilakukan pihak penyelenggara pameran otomotif tahunan ini menunjukkan bahwa sebagian besar peserta pameran kemungkinan tidak akan berpartisipasi dalam acara 2021, dan mereka lebih suka diadakan pada 2022.

"Sektor otomotif saat ini sedang melalui fase yang sulit, dan peserta pameran perlu waktu untuk pulih dari dampak pandemi," kata komite dan dewan dari organisasi International de l'Automobile yang dikutip dari Reuters, Selasa (30/6/2020).

Geneva International Motor Show seharusnya akan dilaksanakana pada 4-14 Maret 2021 yang bertempat di Geneva Palexpo, sebuah convention center yang terletak dekat Bandara Internasional Cointrin Jenewa, Swiss.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper