Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Suzuki Vitara 2018 Muncul di India, Akan Melawan Toyota Rush?

Sinyal Suzuki bermain di segmen pasar sport utility vehicle (SUV) makin menguat. Setelah Suzuki Indomobil mendatangkan CBU Grand Vitara JLX Dari Jepang serta proses uji tipe yang telah diselesaikan, giliran muncul penampakan Suzuki Vitara Brezza di New Delhi, India, baru-baru ini.
Suzuki Vitara Brezza. /marutiprodcdn.azureedge.net
Suzuki Vitara Brezza. /marutiprodcdn.azureedge.net

Bisnis.com, JAKARTA - Sinyal Suzuki bermain di segmen pasar sport utility vehicle (SUV) makin menguat. Setelah Suzuki Indomobil mendatangkan CBU Grand Vitara JLX Dari Jepang serta proses uji tipe yang telah diselesaikan, giliran muncul penampakan Suzuki Vitara Brezza di New Delhi, India, baru-baru ini.

Setelah beberapa kali tertangkap kamera, Suzuki Vitara Brezza terungkap sosok yang lebih jelas. Penampakan tersebut terlihat di New Delhi, India yang menjadi basis perakitan Suzuki Vitara Brezza yang kini menggunakan warna cerah oranye dan sangat modis.

Warna yang dipakai kombinasi dengan hitam dan perak di bagian atap kalau dibawa ke Indonesia bisa menjadi pesaing kuat Toyota Rush.

Penampakan tersebut terungkap saat penyiapan iklan televisi. Pada bagian belakang sportif dengan penggunaan spoiler dan lampu rem mirip Suzuki Celerio X.

Bumper hitam dof dengan diselingi warna perak pada bagian tengah. Tampilan juga jangkung dengan penggunaan velg besar 17 inci setara dengan Toyota Rush versi TRD. Velg yang dipakai berwarna hitam legam menambah kesan garang.

Penggunaan warna-warna yang kontras diarahkan untuk memikat kawula muda. Di India, tren warna cerah dan kontras cukup umum diaplikasi produsen mobil diantara seperti Hyundai i20 dan Grand i10, Renault Captur, Nissan Micra, Mahindra KUV100, Tata Tiago dan Honda Jazz.

Bodi terlihat lebih kompak dengan dimensi diperkirakan panjang tak lebih dari 4 meter. Bodi yang kompak sangat cocok dengan kondisi jalanan macet khas India dan Indonesia.

Soal spesifikasi mesin dan interior masih tertutup rapat. Namun, diperkirakan Suzuki Vitara Brezza akan menggunakan mesin 1,5 liter namun bisa juga menggunakan mesin yang lebih besar. Transmisi diprediksi akan menggunakan khas Suzuki yaitu AMT.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper