Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hyundai Klaim Kantongi 300 Unit Pesanan Mobil Listrik Kona

Hyundai Motors Indonesia menyebut sudah mengantongi sebanyak 300 surat pemesanan kendaraan (SPK) untuk mobil listrik Kona Electric.
Tampilan Hyundai Kona Electric di Taman Budaya, Sentul, Bogor, Jawa Barat - Bisnis/Nuhansa Mikrefin
Tampilan Hyundai Kona Electric di Taman Budaya, Sentul, Bogor, Jawa Barat - Bisnis/Nuhansa Mikrefin

Bisnis.com, BOGOR — PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menyebut sudah mengantongi sebanyak 300 surat pemesanan kendaraan (SPK) untuk mobil listrik Kona Electric.

Chief Marketing Officer Hyundai Motors Indonesia, Budi Nur Mukmin mengatakan dari jumlah 300 SPK tersebut mayoritas konsumen memilih varian tertinggi, yakni Signature Long Range.

Hyundai telah membuka pesanan atau pre-booking dari mobil listrik Kona Electric dengan harga resmi yang berkisar Rp500 juta. Mobil ini hadir dalam empat varian, yaitu Signature Long Range, Signature Standard Range, Prime Long Range, dan Prime Standard Range.

“Varian Signature Long Range mendominasi pemesanan dari Kona Elektric, dan ini kabar menggembirakan bagi kami. Masyarakat Indonesia sudah melek fitur karena mereka menginginkan fitur paling lengkap,” katanya di Sentul, Bogor, Sabtu (15/6/2024).

Bagi 500 konsumen pertama akan menikmati penawaran spesial berupa free charging satu tahun dalam bentuk e-wallet senilai Rp5 juta. Pemesanan mobil listrik Kona Electric dapat dilakukan secara eksklusif melalui situs resmi Hyundai (hyundai.com/id/id) mulai hari ini.

Budi mengatakan langkah Hyundai yang memperkenalkan Kona Electric pada pameran Indonesia International Motorshow atau (IIMS) 2024 merupakan bagian dari upaya untuk ekspansi pasar.

Terlebih lagi masih banyak segmen daripada mobil listrik yang belum diisi oleh merek lain. Alhasil Hyundai memperkenalkan Kona Electric sebagai sarana untuk studi.

Mengenai harga, produk Kona Electric sudah mempertimbangkan berbagai faktor termasuk lesunya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), dan juga tingginya suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) di level 6,25%.

Sebagai informasi, Kona Electric diklaim menjadi mobil listrik pertama yang menggunakan baterai produksi lokal sejalan dengan investasi pabrik baterai dari merek asal Korea Selatan tersebut.

Pabrik sel baterai yang terletak di Karawang, Jawa Barat tersebut merupakan perusahaan patungan dengan LG Energy Solution yang akan mulai berproduksi komersial pada kuartal ketiga 2024.  

Hyundai akan melakukan grand opening ceremony pabrik sel baterai dan produksi massal mobil listrik Kona Electric di Bekasi, Jawa Barat pada akhir Juni 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper