Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mercedes-Benz Diakuisisi Indomobil (IMAS), Daimler ‘Angkat Koper’ dari Wanaherang

Fasilitas produksi Wanaherang akan digunakan untuk proses produksi dan perakitan dari mobil penumpang Mercedes-Benz, dan juga mobil Great Wall Motors.
PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI) akan memindahkan lokasi fasilitas manufakturnya yang terletak di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat ke daerah Cikarang. Hal ini menyusul adanya akuisisi yang dilakukan oleh Inchcape, dan Indomobil/Bisnis- Nuhansa Mikrefin YP
PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI) akan memindahkan lokasi fasilitas manufakturnya yang terletak di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat ke daerah Cikarang. Hal ini menyusul adanya akuisisi yang dilakukan oleh Inchcape, dan Indomobil/Bisnis- Nuhansa Mikrefin YP

Bisnis.com, JAKARTA — PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI) akan memindahkan lokasi fasilitas manufakturnya yang terletak di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat ke daerah Cikarang. Hal ini menyusul adanya akuisisi yang dilakukan oleh Inchcape, dan Indomobil.

President Director PT DCVI Naeem Hassim mengatakan, Indonesia masih menjadi strategi dari Daimler Truck AG sehingga memutuskan untuk melakukan investasi tambahan dalam rangka pemindahan pabrik tersebut.

Kegiatan operasional PT Mercedes-Benz Indonesia dan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia telah dialihkan kepada Inchcape dalam usaha patungan (joint venture) bersama PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS).

Fasilitas di Wanaherang akan digunakan untuk proses produksi dan perakitan dari Mercedes-Benz passenger car, dan juga mobil Great Wall Motors.

“Direksi memutuskan untuk berinvestasi di Indonesia. Jadi ya, kami membuat pabrik perakitan sendiri. Saya pikir itu bagus untuk bisnis kami dalam hal komersial, dan itu memberi kami kesempatan untuk meningkatkan portofolio produk,” katanya di JCC Kemayoran, Kamis (7/3/2024).

Lebih lanjut, dia mengatakan investasi yang dilakukan oleh Daimler Truck AG bersifat jangka panjang dan harapannya dapat menjadi peluang untuk mengirimkan produk ke wilayah Asia lainnya.

Meski demikian, dia belum bisa membeberkan nilai investasi, serta kapasitas produksi dari pabrik yang akan terletak di Cikarang tersebut. Menurutnya, pabrik baru mulai beroperasi pada Februari 2025.

“Jika semuanya berjalan seperti rencana, kalian akan diundang pada 2025 untuk pembukaan,” tuturnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper