Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Konversi Motor Listrik, Ini Layanan Purnajual Bengkel Elders Garage

Bengkel konversi Elders Garage menggaransi baterai motor hasil konversi selama enam bulan.
Proses konversi motor retro di Elders Garage - Bisnis/Anshary Madya Sukma
Proses konversi motor retro di Elders Garage - Bisnis/Anshary Madya Sukma

Bisnis.com, JAKARTA – Salah satu bengkel konversi motor resmi di Indonesia, Elders Garage membeberkan layanan purnajual bagi konsumen.

Chief Business Elders Garage Richard Andrea menjelaskan Elders Garage memberikan layanan purnajual untuk baterai sepeda motor selama enam bulan, yang ditambah dengan bebas biaya maintenance baterai motor listrik satu kali. 

“Untuk saat ini kita menetapkan harga maintenance [baterai] Rp250.000 setelah masa garansi habis, untuk enam bulan pertama masih free karena masih ada garansi baterai enam bulan,” ujar Richard saat dihubungi Bisnis, Senin (28/11/2022)

Selain itu, layanan purna jual lainnya di Elders Garage adalah garansi dinamo dalam jangka pemakaian satu tahun, mesin selama lima tahun, serta elektrik komponen selama setahun pemakaian.

Richard menambahkan untuk perawatan motor yang sudah dikonversi ini sebenarnya cukup sederhana. Pasalnya, pelanggan yang sudah melakukan konversi hanya perlu melakukan maintenance baterai motor setiap enam bulan sekali. 

“Kalau kami yang paling penting adalah baterainya. Nah, sistem maintenance kami untuk di baterai sebenernya very-very simple, jadi setiap 6 bulan sekali tinggal dibawa ke bengkel [Elders] atau ke mitra kami. Nantinya akan ada yang namanya balancing, jadi balancing itu baterai yang sekarang akan dikuras habis lalu diisi ulang untuk pengecekan voltase per selnya,” terangnya

Lebih lanjut, Richard menyebutkan keuntungan yang didapatkan setelah melakukan konversi, yakni biaya maintenance motor yang cukup murah dibanding motor bensin. Sebab, pengguna hanya perlu mengganti rutin kampas rem nya saja.

Nah, kalau maintenance yang rutin ada di kampas remnya, paling tinggal ganti rutin kampas remnya saja. Untuk dinamo kami sebenarnya bisa bilang itu tidak akan rusak. Tapi tergantung kalau magnetnya lepas memang itu harus diservis dan sisanya aman, intinya [motor listrik] sangat low maintenance,” lanjut Richard.

Sebagai informasi, Elders Garage awal mulanya adalah bengkel kustom motor retro, seperti Vespa hingga motor Chopper sejak 2013. Kemudian, bengkel ini mulai menyentuh bisnis konversi kendaraan listrik pada pertengahan 2020.

Selama kurang lebih dua tahun, Elders Garage telah berhasil melakukan konversi sepeda motor listrik sebanyak 90 unit dengan persentase yang didominasi oleh konversi motor Vespa retro untuk saat ini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper