Bisnis.com, JAKARTA - Peringkat mobil dalam daftar 10 model terlaris secara wholesales di masa pandemi Covid-19 terbilang dinamis. Pada Agustus 2020, Nissan Livina melejit ke peringkat pertama.
Sementara itu Toyota Fortuner yang bulan sebelumnya di peringkat pertama menghilang dari daftar 10 model terlaris, adapun Suzuki Carry yang berada di puncak pada Juni 2020 turun ke peringkat tujuh.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), penjualan pabrikan pada Agustus 2020 tercatat 37.291 unit atau meningkat dari capaian pada bulan sebelumnya yang hanya 25.283 unit.
Adapun sepanjang Januari-Agustus 2020, penjualan pabrikan tercatat 323.507 unit, atau turun 51,3% dibandingkan dengan capaian pada periode yang sama tahun lalu 664.134 unit.
Berikut ini daftar 10 mobil terlaris Agustus 2020 (wholesales):
Baca Juga
1. Nissan Livina, 6.338 unit
2. Toyota Kijang Innova, 2.482 unit
3. Toyota Rush, 2.251 unit.
4. Daihatsu Sigra, 2.136 unit
5. Honda Brio (RS dan Satya), 2.060 unit
6. Daihatsu Gran Max (pick-up dan minibus), 1.702 unit
7. Suzuki Carry, 1.662 unit
8. Mitsubishi Xpander, 1.461 unit
9. Daihatsu Ayla, 1.294 unit
10. Daihatsu Terios, 1.190 unit