Bisnis.com, JAKARTA—Setelah menyiapkan Ford Fiesta bermesin 1.0 liter, PT Ford Motor Indonesia kini mengelus-elus sedan Ford Focus Titanium, yang bakal bertarung di segmen sedan kelas menengah di pasar domestik.
Sedan dari strata paling tinggi dalam keluarga Focus itu sudah didaftarkan uji tipenya di Kementerian Perindustrian pada Kamis, 25 Juli 2013.
Mobil yang didaftarkan itu menggendong mesin bensin 2.0 liter Duratec in-line 4 DOHC VVT E85 dengan transmisi 6 percepatan otomatis (A/T). Dapur pacu ini mampu menghasilkan tenaga maksimum 160 hp pada 6.500 rpm dan torsi puncak 146 ft lb pada 4.450 rpm.
Sedan Focus Titanium didaftarkan bersama dengan tiga tipe anyar lainnya, yakni sedan Focus Trend 1.6L A/T, Focus 2.0L A/T S, dan Escape XLT 2.3L A/T.
Ford Motor Indonesia tampaknya yakin Focus bisa mencuri pangsa pasar sedan di dalam negeri, yang persaingannya cukup ketat. Di kelas yang sama, beberapa merek sudah bertengger cukup kuat, seperti Toyota Camry dan Corolla serta Honda Civic dan Accord.
Sedan Focus Titanium diklaim ekonomis dengan konsumsi bensin 19 MPG di dalam kota, 28 MPG di jalan raya, dan 22 MPG kombinasi antara keduanya.
Harga tunggangan yang tampil sporty ini belum dirilis secara resmi, tetapi di beberapa negara sedan ini dibanderol cukup kompetitif, yakni sekitar US$23.200 atau Rp232 juta off the road.