Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diproduksi Dalam Negeri, Hyundai Tawarkan Ioniq 5 N Rp1,3 Miliar di GIIAS 2024

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi mengumumkan harga mobil listrik kategori sport Hyundai Ioniq 5 N dengan harga Rp1,3 miliar.
Mobil listrik performa Hyundai Ioniq 5 N resmi dijual dengan Harga Rp1,3 miliar/Bisnis-Nuhansa Mikrefin
Mobil listrik performa Hyundai Ioniq 5 N resmi dijual dengan Harga Rp1,3 miliar/Bisnis-Nuhansa Mikrefin

Bisnis.com, TANGERANG — PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi mengumumkan harga mobil listrik kategori sport Hyundai Ioniq 5 N dengan harga Rp1,3 miliar. Mobil listrik ini sudah dirakit lokal dari pabrik di Cikarang, Jawa Barat.

Chief Operating Officer Hyundai Motors Indonesia, Fransiscus Soerjopranoto mengatakan melalui kehadiran N brand, merek asal Korea Selatan ini ingin menghadirkan produk high performance yang inovatif dan fun to drive.

“Tentunya Ioniq 5 N akan menjadi the first EV high performance car yang diproduksi secara lokal,” katanya di ICE BSD Tangerang pada Rabu (17/7/2024).

Harga yang dibanderol untuk mobil listrik Ioniq 5 N adalah Rp1,3 miliar dengan perhitungan setelah dipotong Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) sebesar 10%.

Motor listrik yang digunakan Ioniq 5 N dapat mencapai daya puncak hingga 650 PS dan torsi maksimum sebesar 770 Nm. Hal ini berlaku apabila fitur N Grin Boost diaktifkan.

Ioniq 5 N dilengkapi dengan baterai terbaru berkapasitas 84.0 kWh yang menggunakan dual motor listrik yang mampu berputar hingga 21.000 rpm. 

Teknologi ini memungkinkan Ioniq 5 N untuk menghasilkan output sebesar 448 kW/609 PS dan torsi 740 Nm atau 478 kW/650 PS dan 770 Nm dengan mengaktifkan N Grin Boost.

Ioniq 5 N yang menggunakan penggerak semua roda atau All Wheel Drive (AWD) ini dapat mencapai kecepatan maksimum hingga 260 km/jam dan mempercepat dari 0 hingga 100 km/jam dalam 3,5 detik.

Apabila mengaktifkan fitur N Grin Boost maka kecepatan maksimum dapat tercapai dalam waktu. Hal ini membuat Ioniq 5 N sebagai sebuah mobil performa tinggi sekelas kendaraan bermesin konvensional.

Selain itu, terdapat fitur N Launch Control yang memastikan pengemudi dapat memulai dengan kecepatan maksimum dari posisi diam, sehingga menghasilkan performa optimal. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper