Bisnis.com, JAKARTA – Pabrikan mobil Korea Selatan Hyundai berencana merilis edisi khusus mobil listrik Ioniq 5 untuk memperingati 50 tahun kerja sama Indonesia – Korsel.
Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan Gandi Sulistiyanto mengatakan Kedutaan Besar RI Seoul bekerja sama dengan Pemerintah Kota Solo dan Hyundai merilis Ioniq 5 edisi batik yang akan dipasarkan dalam jumlah terbatas.
Ioniq 5 edisi batik ini rencananya akan dirilis untuk pertama kalinya dalam GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 pada 10-20 Agustus 2023 mendatang.
Dubes Gandi mengatakan kerja sama ini menjadi simbol kolaborasi antara industri kreatif Indonesia dan industri otomotif Korsel.
“Dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan diplomatik Indonesia Korea, Kedutaan Besar Indonesia bekerja sama dengan Pemerintah Kota Solo dan Hyundai mengadakan Batik of Ionic 5, itu bentuk kerja samanya,” ungkap Gandi dalam konferensi pers penandatanganan kerja sama Batik of Ionic 5 di Seoul, Rabu (7/6/2023).
Adapun penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Dubes Gandi Sulistiyanto, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, dan Hyundai pada Rabu (7/6/2023).
Baca Juga
Gandi menjelaskan alasan dipilihnya batik dalam kerja sama ini adalah karena batik sedang dalam masa keemasan di Indonesia dari generasi ke generasi. Selain itu, batik juga telah ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia sejak tahun 2009.
“Hari ini saya dengan senang dan bangga memberitahukan kepada Anda bahwa batik telah dibawa ke bentuk yang baru, Batik terkenal dari Indonesia, sementara Korea terkenal dengan industri otomotifnya yang maju, termasuk kendaraan listrik,” ujarnya.
Kerja sama ini juga dilakukan sebagai upaya memfasilitasi kolaborasi antara industri kreatif Indonesia dengan industri otomotif Korea Selatan. Adapun desain khas ini oleh seseorang dari Hyundai.
“Saya rasa semua orang tahu batik berasal dari Indonesia, dan saya dengar batik berasal dari Kota Solo. Oleh karena itu, kami tentu saja memilih Solo sebagai salah satu mitra untuk berkolaborasi dengan Hyundai hari ini untuk membentuk Ionic 5 Batik,” lanjutnya.
Gandi berharap kolaborasi ini menjadi simbol hubungan bilateral Indonesia – Korsel yang sudah terjalin sejak 50 tahun sejak tahun 1973.
Terkait desain batik dan harga jual Ioniq 5 edisi khusus ini, Gandi masih belum dapat menyebutkannya karena masih dirahasiakan.