Bisnis.com, JAKARTA — Persaingan Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander pada bulan lalu semakin memanas. Kedua mobil yang mendominasi penjualan LMPV di Tanah Air kompak mendapatkan pembaruan.
Toyota Avanza mendapatkan pembaruan total dengan lahirnya generasi anyar. Sementara itu Xpander mendapatkan penyegaran di sisi eksterior, interior, dan juga kenyamanan.
Pada satu sisi, Toyota Avanza menampilkan teknologi terkini dengan menghadirkan Toyota Safety Sense (TSS) pada varian tertinggi. Xpander mengedepankan kenyamanan berkendara dalam ubahannya kali ini.
Kedua mobil sukses menyedot perhatian pengunjung Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Pada pameran otomotif tersebut Xpander sukses menjadi mobil terlaris dengan angka pemesanan 2.623 unit. Toyota Avanza dan Toyota Veloz, yang kini merupakan dua mobil berbeda, mengumpulkan 1.534 unit.
Lalu bagaimana penjualan bulan pertama kedua mobi baru tersebut?
Berdasarkan data dari PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) pada bulan November, Xpander mencatatkan penjualan 4.356 unit, termasuk tipe Xpander Cross. Penjualan ini pun meningkat 478 unit dibandingkan Oktober.
Baca Juga
Sementara itu, PT Toyota Astra Motor (TAM) mencatat sejak diluncurkan pada 10 November sampai dengan 8 Desember 2021 atau lebih kurang sebulan, Avanza dan Veloz membukukan penjualan sekitar 12.000 unit.
Direktur Marketing TAM mengatakan dari 12.000 unit tersebut, sekitar 60-70 persen penjualan dikontribusikan oleh All New Veloz.
Adapun berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pada November penjualan pabrik ke dealer Xpandersebanyak 2.467 unit. Rinciannya Xpander 1.550 unit dan Xpander Cross sebanyak 917 unit.
All New Avanza dan Veloz jika digabungkan menjadi mobil terlaris dengan total penjualan pabrik ke dealer sebanyak 8.157 unit. Veloz menyumbang angka terbesar dengan penjualan 4.210 unit, sementara Avanza 3.947 unit.