Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2018 : Ingin Tetap Pimpin Pasar SUV, Mitsubishi Andalkan Dua Model Ini

Banyak produsen merilis sport utility vehicle (SUV) di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, membuat peta persaingan segmen ini diprediksi makin ketat.
Mitsubishi Pajero Sport. /Mitsubishi
Mitsubishi Pajero Sport. /Mitsubishi

Bisnis.com, TANGERANG--Banyak produsen merilis sport utility vehicle (SUV) di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, membuat peta persaingan segmen ini diprediksi makin ketat.

Namun, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia optimistis dapat mempertahankan pasar melalui dua produk andalan Pajero Sport dan Mitsubishi Outlander.

Head of MMC Sales and Marketing Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Imam Choeru Cahya mengatakan, Mitsubishi mengandalkan Pajero Sport dan Outlander untuk segmen SUV yang sejauh ini diterima baik oleh konsumen. Hal itu tampak dari penjualan kedua produk ini yang terus bertumbuh.

"Kami yakin masyarakat Indonesia sudah kritis dalam memilih kendaraan sesuai dengan pilihan masing-masing," ujarnya di GIIAS, Jumat (3/8/2018).

Imam menuturkan, pasar Indonesia sangat menggemari segmen SUV dan MPV sehingga potensi pasarnya besar. Menurutnya, kehadiran produk baru akan mendorong pengembangan pasar SUV dan konsumen dapat memilih sesuai dengan keinginan masing-masing.

"Pajero Sport market leader ini membuktikan Pajero diterima masyarakat," tambahnya.

Gaikindo mencatat penjualan wholesales Pajero dan Outlander sepanjang semester I/2018 masing-masing sebanyak 12.405 unit dan 415 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper