Bisnis.com, JAKARTA - Selain membawa produk world premier Huracán Performante Spyder, Automobili Lamborghini membawa produk premier Eropa di ajang Geneva International Motor Show (GIMS) 2018, yakni Lamborghini Urus.
Lamborghini Urus adalah mobil mewah super sport utility vehicle (SSUV), yang menggendong mesin V8 twin-turbo 4,0 liter yang mampu menyemburkan tenaga 650 hp. Dengan mesin ini, Urus memiliki performa dan kecepatan luar biasa.
Tenaganya disalurkan dengan sistem transmisi otomatis 8-percepatan, sistem penggerak 4 roda permanen dan 7 mode mengemudi ANIMA.
Dilengkapi dengan sistem keamanan disempurnakan dan hiburan on-board canggih, mobil ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 3,6 detik dan kecepatan tertinggi 305 km/jam, menjadikan Urus sebagai SUV tercepat di dunia.
Sementara itu, kabinnya cukup lapang dengan wheelbase > 3 m, dan panjang 5,11 m. Desainnya elegan dan tak tertandingi, sangat cocok di antara model Lamborghini lainnya.
Dengan teknologi mutakhir, DNA sportif yang mantap, dan keanggunan made in Italia memastikan nilai-nilai merek Lamborghini terwujud dalam SUV super ikonik ini.