Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GM Ajak Media di Palembang Jajal Chevrolet Spin

Bisnis.com, PALEMBANG – Setelah berkunjung ke Malang dan Makassar, PT General Motors Indonesia kembali menggelar test drive Chevrolet Spin bagi media di Palembang untuk menguji dan merasakan secara langsung keandalan dan kenyamanan MPV kompak itu.

Bisnis.com, PALEMBANG – Setelah berkunjung ke Malang dan Makassar, PT General Motors Indonesia kembali menggelar test drive Chevrolet Spin bagi media di Palembang untuk menguji dan merasakan secara langsung keandalan dan kenyamanan MPV kompak itu.

Direktur Public Relations GM Indonesia Maria Sidabutar mengatakan sebagai kota terbesar kedua di Sumatra, Palembang memiliki potensi pertumbuhan yang besar, termasuk di industri otomotif.

"Kami percaya Chevrolet Spin sebagai kendaraan penumpang serbaguna [MPV] tujuh penumpang menawarkan desain, fitur, dan performa berkendara yang prima, serta dapat memberikan kontribusi di industri otomotif sekaligus memenuhi kebutuhan transportasi keluarga bagi warga Palembang,” tambah Maria dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Kamis (25/7/2013).

Dari segi bisnis, GMI mematok Chevrolet Spin sebagai salah satu model penting di Indonesia, yang akan menjadi salah satu kontributor utama terhadap volume penjualan Chevrolet di Indonesia. MPV ini melengkapi model Chevrolet yang sudah dipasarkan di dalam negeri, seperti All New Aveo, Captiva, Colorado, Orlando, Spark, dan Trailblazer.

“Kehadiran Chevrolet Spin di Palembang merupakan bukti komitmen dan pengakuan General Motors Indonesia terhadap potensi dan perkembangan pasar di Palembang,” kata Maria.

Sejak diluncurkan, permintaan Chevrolet Spin terus meningkat, terlihat dalam catatan penjualan pada semester pertama 2013 yang tumbuh 82%.

Dia mengatakan mobil yang diproduksi di pabrik GMI di Pondok Ungu, Bekasi, ini khusus didesain dan diciptakan oleh dan untuk masyarakat Indonesia sehingga melahirkan sebuah kendaraan multi-fungsi baru yang unik dalam segmentasi kendaraan roda empat.

Selain desainnya yang unik, Chevrolet Spin juga memiliki fitur-fitur yang menjadikan kendaraan ini berbeda dari pesaingnya. Fitur-fitur itu antara lain bluetooth connection head unit, sistem penyejuk udara double blower dengan tambahan outlet penyejuk udara di baris ketiga, pilihan transmisi otomatis 6 percepatan dengan teknologi tiptronic, tampilan speedometer digitaldan multi information display.

Mobil itu tersedia dalam tiga varian mesin berbeda yaitu 1.2L, 1.5L, dan 1.3L diesel. Semua fitur tersebut merupakan yang pertama di kelasnya dan tidak dimiliki MPV lain di kelas yang sama.

Tipe mesin 1.2L dan 1.5L dilengkapi oleh teknologi Dual VVTi serta tipe mesin 1.3L diesel dilengkapi dengan turbo charger sehingga memastikan kendaraan tetap memiliki torsi dan tenaga yang mumpuni, tetapi tetap mengeluarkan emisi yang rendah dan hemat bahan bakar.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis :
Editor :
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper