Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Spin Activ Dibanderol Rp203,2 Juta, Ini Spesifikasinya

Pengusaha otomotif mulai mengikuti perkembangan pasar kendaraan keluarga serbaguna kapasitas tujuh penumpang yang tertarik desain lebih sporti dan gagah layaknya sport utility vehicle untuk mobil tersebut.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pengusaha otomotif mulai mengikuti perkembangan pasar kendaraan keluarga serbaguna kapasitas tujuh penumpang yang tertarik desain lebih sporti dan gagah layaknya sport utility vehicle untuk mobil tersebut.   

PT General Motors Indonesia, agen tunggal pemegang merek Chevrolet, merupakan salah satu industri otomotif yang menangkap kecenderungan pasar tersebut dengan meluncurkan varian baru subcompact multi purpose vehicle (MPV) Spin Activ.

Kehadiran Spin Activ melengkapi pilihan varian MPV Spin yang populasinya sejak pertama diluncurkan pada Maret 2013 hingga akhir bulan lalu mencapai 13.759 unit dan menurut riset JD Power Asia Pacific 2013 menduduki peringkat ketiga pada pangsa low MPV di Indonesia.

Pranav Bhatt, Chief Financial Officer, General Motors (GM) Indonesia, mengatakan Spin Activ sebagai varian tertinggi dari keluarga Spin dengan desain ekterior dan interior layaknya kendaraan SUV yang dibandrol secara on the road seharga Rp203,2 juta.

“Spin Activ dirancang khusus memadukan desain keren dan tangguh dari sebuah kendaraan sport utility vehicle yang diharapkan dapat memikat segmen pembeli lebih luas,” katanya saat peluncuran Spin Activ di Jakarta, Rabu (15/4/2014).

Menurutnya, kehadiran Spin Activ dengan eksterior sporti layakanya SUV menjadi alternatif bagi pemenuhan gaya hidup konsumen dan sekaligus menjadi salah kunci pertumbuhan penjualan Spin di pasar low MPV yang cukup besar di Tanah Air.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang diterima Bisnis menyebutkan angka penjualan secara nasional kendaraan low MPV selama kuartal I/2014 mencapai 101.625 unit dengan market share sebesar 31,53%.

Sementara itu Chevrolet dengan produk andalan low MPV Spin dapat membukukan penjualan sebanyak 3.135 unit selama Januari-Maret 2014 atau mencapai sekitar 81.4% dari total penjualan seluruh produk Chevrolet dalam periode yang sama mencapai 3.849 unit.

Meilita Iskandar, Marketing Director GM Indonesia, mengatakan Spin Activ diposisikan sebagai varian tertinggi di portofolio subcompact MPV yang ditujukan bagi para pengendara yang ingin menikmati sesuatu yang lebih dan gaya hidup.

Spin Activ, lanjutnya, dibekali mesin bensin 1.5L Double Overhead Camshafts, Dual Varian Valve Timing, dan multi point feul injection yang memapu menghasilkan tenaga maksimal 109 Ps pada 6.000 rpm dan torsi 142 Nm pada 3.800 rpm.

Kendaraan subcompact MPV berpenggerak roda depan itu disalurkan melalui transmisi otomatis enam percepatan pertama di kelasnya dengan fungsi control percepatan di lingkar kemudi, yang biasanya hanya terdapat pada kendaraan berharga lebih mahal.

“Spin Activ goes beyond the ordinary ini bukan hanya sebuat multi purpose vehicle, namun perwujudan dari gaya hidup sang pemilik,” ujarnya  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper