Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MOBIL BARU: New Honda Mobilio Sudah Dipesan 8.000 Unit

PT.Honda Prospect Motor mengincar penjualan model terbarunya, New Honda Mobilio yang baru diluncurkan pada 12 Januari lalu, mencapai 24.000 unit di sepanjang tahun 2017
Penampilan New Honda Mobilio./.Bisnis-Yusran Yunus
Penampilan New Honda Mobilio./.Bisnis-Yusran Yunus

Bisnis.com, KUTA - PT.Honda Prospect Motor mengincar penjualan model terbarunya, New Honda Mobilio yang baru diluncurkan pada 12 Januari lalu, mencapai 24.000 unit di sepanjang tahun 2017.

Berbicara di depan wartawan otomotif peserta test drive "New Sensation Journey With New Honda Mobilio" di Kuta Bali, Rabu malam (1/2/2017), Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy mengatakan sejak diluncurkan, total pemesanan New Honda Mobilio sudah mencapai 8.000 unit dan sudah mulai dikirimkan ke konsumen.

"Sejak diluncurkan dua pekan lalu, respons pasar cukup baik. Sampai sekarang total booking sudah 8.000 unit," katanya.

Dia menyebutkan kehadiran New Honda Mobilio akan semakin menyegarkan pasar dan memperkuat posisi Honda sebagai pemimpin pasar di segmen Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) di Tanah Air.

"Dari waktu ke waktu, penggunaan Honda Mobilio sebagai kendaraan operasional oleh sejumlah korporasi juga semakin meningkat. 

Kabar terakhir pihak maskapai penerbangan Garuda Indonesia terus meningkatkan jumlah mobil operasionalnya dengan Honda Mobilio," ungkapnya.

Jonfis optimistis kehadiran New Honda Mobilio bisa mendongkrak total penjualan Honda di sepanjang tahun ini dan mengukuhkan kontribusinya di kisaran 45% dari total penjualan di segmen LMPV secara nasional.

"Kami yakin bisa tetap mempertahankan posisi [market leader] di segmen LMPV".

Pada tahun 2016, Honda kembali mengukir pencapaian penjualan yang menggembirakan di tahun 2016 dengan penjualan sebanyak 199.364 unit, meningkat 25,18% dari realisasi tahun 2015.

Capaian itu sekaligus memecahkan rekor penjualan tahunan tertinggi dalam sejarah keberadaan Honda di Tanah Air.

Dari total penjualan 2016 tersebut, Honda Mobilio mengoleksi penjualan sebanyak 39.482 unit atau sekitar 19,8% dari total penjualan.

New Honda Mobilio pertama kali diperkenalkan ke publik Tanah Air pada 12 Januari 2017 di Djakarta Theater, Jakarta Pusat.

Model terbaru Honda ini tampil dengan perubahan besar pada eksterior, interior dan fitur yang semakin lengkap.

Perubahan besar ini merupakan yang pertama kalinya bagi Honda Mobilio sejak diluncurkan pada tahun 2014 dan Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkannya.

New Honda Mobilio tersedia dalam dua pilihan transmisi yakni manual 5 percepatan dan Continuous Variable Transmission (CVT).

Mobil ini ditawarkan dalam tiga varian yakni S M/T dengan harga banderol Rp189,5 juta, E M/T seharga Rp210 juta, E CVT seharga Rp221 juta.

Sementara itu New Honda Mobilio RS ditawarkan dengan dua varian yakni RS M/T dengan harga Rp233 juta dan RS CVT seharga Rp243,5 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper