Bisnis.com, JAKARTA — Produsen mobil listrik asal China, BYD memanaskan persaingan harga mobil listrik di Negeri Tirai Bambu dengan melakukan pemangkasan harga hingga 10% untuk pasar domestik.
Melansir Nikkei Asia, Minggu (5/11/2023), pemangkasan harga yang dilakukan oleh BYD berlangsung sejak Rabu, 1 November 2023 sampai 30 November 2023.
Model yang mendapat potongan harga adalah Frigate 07 plug-in hybrid (PHEV) hingga 18.000 yuan atau US$2.460 setara Rp38,79 juta (kurs jisdor Rp15.771).
Selain itu, model sport seperti Song Plus yang tersedia dalam bentuk mobil listrik murni atau BEV, dan PHEV juga mendapat potongan harga hingga 5.000 yuan.
Manajemen BYD menyebut pemberlakukan diskon dilakukan untuk memperingati penjualan mobil yang telah menembus 1 juta unit untuk seri Ocean.
Pada Maret 2023, Chairman BYD, Wang Chuanfu, mengatakan merek yang akan melakukan investasi di Indonesia ini menargetkan penjualan hingga 3 juta unit mobil pada 2023. BYD juga berambisi untuk meningkatkan penjualan pada November dan Desember guna mencapai target tersebut.
Baca Juga
Penjualan BYD pun telah mencapai 300.000 unit secara global pada Oktober 2023. Jika diakumulasikan dengan penjualan lokal, maka penjualan BYD telah mencapai 2,38 juta unit pada 10 bulan pertama 2023.
Merek lain yang telah melakukan pemangkasan harga di China adalah Great Wall Motor dengan menawarkan diskon 30.000 yuan sampai akhir November 2023 pada model Ora EV.
Kemudian, Zhejiang Geely Holding Group juga memberikan diskon sekitar 10% hingga akhir Desember untuk mobil listrik mewah model Zeekr 001.
Selain itu, produsen mobil listrik milik Elon Musk, Tesla juga telah melakukan pemangkasan harga pada pasar China pada Agustus 2023. Langkah tersebut membuat Tesla berhasil menjual sebanyak 84.159 kendaraan dari pabriknya di Shanghai pada Agustus 2023, naik 31 persen dibandingkan Juli 2023.
Beberapa model yang dipangkas oleh Tesla adalah Model Y Long-Range dan versi Performance dengan perincian Model Y Long Range turun 4,5 persen menjadi 299.900 yuan, dan Model Y Performance turun 3,8 persen menjadi 349.900 yuan.
Model lain yang mendapat potongan harga adalah Model S yang turun sekitar 14 persen menjadi 698.900 yuan atau US$96.200, sedangkan untuk Model X versi entry level turun sekitar 18 persen menjadi 738.000 yuan.
Selanjutnya, untuk Model X dengan versi yang lebih tinggi, yakni Model X Plaid dan Model S plaid masing-masing mengalami penurunan harga 20,8 persen dan 19,4 persen.