Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar 5 LCGC Terlaris Januari 2023, Sigra dan Brio Bersaing Ketat!

Daihatsu Sigra dan Honda Biro bersaing untuk menjadi penguasa pasar LCGC di Indonesia. Berikut daftar mobil LCGC terlaris Januari 2023.
Daihatsu Sigra/Istimewa
Daihatsu Sigra/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Penjualan mobil segmen low cost green car (LCGC) pada Januari 2023 tercatat mencapai 20.701 unit atau tumbuh 4,7 persen secara bulanan (month to month/mtm).

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gakindo), penguasa LCGC pada Januari 2023 adalah Daihatsu Sigra dengan penjualan mencapai 6.644 unit, menyusut tipis 1,3 persen mtm.

Selanjutnya, di urutan kedua bertengger LCGC milik Honda dengan model Brio yang berhasil terjual 6.495 unit, meningkat 43 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Kemudian, posisi selanjutnya terdapat Toyota Calya yang mencatatkan penjualan 3.680 unit. Berikutnya, Daihatsu Ayla menempati posisi keempat dengan penjualan 2.235 unit, dan Toyota Agya dengan angka penjualan 1.647 unit yang menghuni posisi terakhir penjualan LCGC pada Januari 2023.

Adapun, segmen mobil murah ini tercatat berkontribusi 22 persen pada penjualan mobil di Tanah Air yang secara keseluruhan mencapai 94.097 unit.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Perindustrian RI (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita, telah mengumumkan bahwa pemerintah akan menyesuaikan harga LCGC dalam waktu dekat.

Keputusan tersebut berdasarkan pertimbangan pada kondisi industri dan banyaknya masukkan dari produsen terkait agar menumbuhkan pasar LCGC.

“Bahasanya bukan naikin harga, penyesuaian. Kita paham cost of production seperti bahan baku pasti ada kenaikan, logistic cost pasti ada penyesuaian," ujarnya.

Sebagai informasi, pasar LCGC Indonesia telah memiliki pendatang baru setelah Daihatsu dan Toyota memberikan penyegaran secara menyeluruh untuk mobil kembar mereka.

Spesifikasi mobil Agya teranyar milik Toyota sekarang dilengkapi dengan mesin baru berkode WA-VE dengan kubikasi 1.200 cc 3-silinder Dual VVT-i. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 88 PS pada 6.000 rpm dan torsi 11,52 Kgm pada 4.500 rpm.

Sementara itu, mobil terbaru Daihatsu Ayla menggunakan mesin berkode WA-VE 1.200 cc dengan peningkatan akselerasi 15 persen, dan konsumsi bahan bakarnya diklaim 10 persen lebih irit dari model sebelumnya. Tenaga dan torsi mesin, disalurkan ke kedua roda depan via D-CVT.

Meski telah dirilis di Indonesia, tapi kedua perusahaan masih menutup rapat harga dari kedua mobil tersebut.

Berikut daftar mobil terlaris segmen LCGC pada Januari 2023:

1. Daihatsu Sigra: 6.644 unit

2. Honda Brio Satya: 6.495 unit

3. Toyota Calya: 3.680 unit

4. Daihatsu Ayla: 2.235 unit

5. Toyota Agya: 1.647 unit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper