Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Motor Andalan James Bond, Triumph Srambler 1200 XE Dilelang untuk Badan Amal

Kendaraan yang digunakan James Bond dalam filmnya yang berjudul “No Time To Die” pada 2021, akan dilelang dengan harga awal antara 20 ribu dan 30 ribu euro.
Tampilan motor Triumph Scrambler 1200 "James Bond"/Istimewa
Tampilan motor Triumph Scrambler 1200 "James Bond"/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Motor Triumph Srambler 1200 XE yang digunakan James Bond saat ini dilaporkan sedang dilelang dalam situs lelang terkemuka dunia, yaitu christies.com. Hasil penjualan ini dikabarkan akan langsung disumbangkan ke badan amal bernama Severn Hospice di Wales.

Kendaraan yang digunakan Bond dalam filmnya yang berjudul “No Time To Die” pada 2021, akan dilelang dengan harga awal antara 20 ribu dan 30 ribu euro atau setara dengan Rp300 juta sampai dengan Rp400 juta.

Penetapan harga awal tersebut tentunya cukup setimpal dengan pengalaman motor yang sudah digunakan dalam rangkaian aksi heroik dari James Bond.

Selain itu, tampilan dan spesifikasi motor Triumph Scrambler 1200 juga tidak main-main, karena telah menjalani modifikasi ekstensif  oleh Triumph di pabrik Hinckley.

Adapun, koordinator aksi film James Bond "No Time To Die", Lee Morrison, turun secara langsung dengan tim dari Triumph untuk membantu dan memastikan sepeda motornya sudah layak dengan adegan yang diperlukan.

Dikutip visordown.com, pada Selasa (27/9/2022), Lee Morrison sangat menyukai tampilan Srcambler 1200 XE dan dikatakan sebagai motor yang sempurna untuk film James Bond.

“Menyalakannya off-road, melayang melalui jalan-jalan yang sangat licin di Matera, menginjak langkah-langkah datar di gigi tiga, perubahan arah yang cepat, melompat, semua yang dapat Anda bayangkan, dan motor itu tampil cemerlang.” ujar Morrison.

Tidak berhenti sampai disitu, keistimewaan Scrambler 1200 XE ini masih bisa ditingkatkan performanya lebih jauh lagi ketika sudah berada ditangan pemilik barunya.

Sebagai informasi, Severn Hospice merupakan rumah perawatan bagi bagi orang-orang yang hidup dengan penyakit yang tidak dapat disembuhkan dan akan dirawat sampai akhir hidup mereka.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Anshary Madya
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler