Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hingga Mei, Daihatsu Catatkan Pangsa Pasar 19,3 Persen

Perusahaan meraih penjualan ritel hingga Mei 2022 sebanyak lebih dari 73.000 unit. Angka tersebut naik 34,7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Daihatsu meluncurkan All New Xenia di Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2021. /ADM
Daihatsu meluncurkan All New Xenia di Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2021. /ADM

Bisnis.com, JAKARTA – Penjualan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tumbuh 34,7 persen selama Januari-Mei tahun ini dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sedangkan pangsa pasar mengalami kenaikan menjadi 19,3 persen.

Menutup bulan Mei 2022, penjualan ritel pasar otomotif nasional sebanyak 381.000 unit. Realisasi tersebut naik 18,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu lalu sebesar 322.000 unit.

Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Hendrayadi Lastiyoso mengatakan bahwa dari sisi penjualan merk, Daihatsu tetap mempertahankan posisi nomor dua penjualan otomotif nasional.

Perusahaan meraih penjualan ritel hingga Mei 2022 sebanyak lebih dari 73.000 unit. Angka tersebut naik 34,7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Pada saat yang sama, pangsa pasar Daihatsu naik 2,3 persen menjadi 19,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 17 persen. Dengan begitu, kenaikan persentase Daihatsu lebih besar dibandingkan pasar otomotif nasional.

Penjualan ritel Daihatsu tetap didominasi oleh tiga model andalan, seperti Sigra sebanyak 18.069 unit, atau berkontribusi 24,5 persen. Lalu disusul Gran Max PU (Pick Up) 16.954 unit denhan kontribusi 23 persen dan Xenia 9.910 unit (13,4 persen).

“Daihatsu bersyukur dapat mempertahankan penjualan 5 bulanan dengan raihan positif yang terus mendekati level normal seperti pada sebelum pandemi Covid-19. Semoga capaian baik ini, serta penurunan Covid-19 di Indonesia dapat kembali menggairahkan pasar otomotif nasional,” kata Hendrayadi melalui keterangan pers, Kamis (9/6/2022).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper