Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mitsubishi Fuso Incar Kunjungan ke Dealer Naik 30%

Mitsubishi Fuso menargetkan tingkat kunjungan unit ke dealer sebanyak 504.642 unit, naik 30% dibandingkan realiasi 2018 yang sebanyak 387.097 unit. Sepanjang tahun lalu, service incoming unit (SUI) Fuso naik hingga 52% dari posisi 2017 yang sebanyak 254.552 unit.
Mitsubishi Fuso Fighter. /BISNIS.COM-Aprianus
Mitsubishi Fuso Fighter. /BISNIS.COM-Aprianus

Bisnis.com, JAKARTA—Mitsubishi Fuso menargetkan tingkat kunjungan unit ke dealer sebanyak 504.642 unit, naik 30% dibandingkan realiasi 2018 yang sebanyak 387.097 unit. Sepanjang tahun lalu, service incoming unit (SUI) Fuso naik hingga 52% dari posisi 2017 yang sebanyak 254.552 unit.

Unit Head After Sales Unit Sales & Marketing PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Agus Nevianto mengatakan, kunjungan kendaraan ke dealer untuk perawatan berkala sepanjang 2018 meningkat karena KTB berupaya mengedukasi pengguna untuk datang ke dealer. Selain itu, KTB juga membantu konsumen armada (fleet) dengan menghadirkan Fleet Workshop di lokasi konsumen.

"Kami melihat sekitar 60% pembeli truk itu masuk ke perusahaan, kami datang dengan Fleet Workshop Program, kami support dari sisi sumber daya manusia hingga spare part. Ini sangat membantu karena kendaraan Fuso tidak hanya di kota saja," ujarnya kepada Bisnis, baru-baru ini.

Agus menjelaskan, dengan sekitar 60% pembeli truk Fuso adalah perusahaan, maka peluang untuk memberikan layanan yang lebih baik dan efektif sangat terbuka. Menurutnya, Fuso terus berupaya mengedukasi konsumen perihal keuntungan servis di dealer sehingga konsumen mendapatkan keuntungan lebih.

Dia menuturkan, untuk memperkuat layanan purna jual, pada tahun ini KTB berencana menambah 20 Fleet Workshop yang merupakan dealer 2S di lokasi milik konsumen fleet. Sepanjang tahun lalu, Fuso telah memiliki 12 Fleet Workshop yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Kemarin 12 [Fleet Workshop], tahun ini kami upayakan 20, memang ini butuh kerja keras karena mengatur bagaimana kontrolnya, tapi saya yakin dengan diferensiasi ini kami akan bagus ke depan," tambahnya.

Data KTB menyebutkan, hingga akhir 2018 Fuso telah memiliki 230 dealer yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu, Fuso memiliki 107 mobile workshop, 25 truck center dan 19 Parts Depo.

Sekadar catatan, pada tahun ini Fuso menargetkan penjualan sebanyak 55.000 unit, untuk mengamankan pangsa pasar pada level 45%. Setelah mengamankan penguasaan mutlak pada pasar truk ringan, pada tahun ini Fuso bakal lebih agresif menyasar pasar truk medium melalui produk baru yakni Fuso Fighter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper