Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bangun 2 Diler Baru, PRO Motor Dorong Penjualan Mobil Mercedes-Benz

PT Panji Rama Otomotif (PRO Motor), dealer resmi kendaraan Mercedes-Benz meresmikan dua outlet baru Mercedes-Benz, dan berharap dapat meningkatkan penjualan kendaraan bermotor mobil Mercy di Indonesia.
Roelof Lamberts, President & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI); dan Jongkie Sugiarto, Presiden Direktur Pro Motor. /BISNIS.COM-Yudi Supriyanto
Roelof Lamberts, President & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI); dan Jongkie Sugiarto, Presiden Direktur Pro Motor. /BISNIS.COM-Yudi Supriyanto

Bisnis.com, JAKARTA—PT Panji Rama Otomotif (PRO Motor), dealer resmi kendaraan Mercedes-Benz meresmikan dua outlet baru Mercedes-Benz, dan berharap dapat meningkatkan penjualan kendaraan bermotor mobil Mercy di Indonesia.

Kedua diler baru tersebut adalah dealer PRO Motor Gandaria akan melayani penjualan dan layanan purna jual untuk kendaraan penumpang dan diler PRO Motor BSD yang melayani konsumen pengguna kendaraan niaga Mercedes-Benz.

Jongkie Sugiarto, Presiden Direktur Pro Motor, mengatakan bahwa saat ini kontribusi penjualan ritel dua diler Pro Motor terhadap penjualan ritel Mercedes-Benz sekitar 20% dari total penjualan MBDI dari Januari sampai September 2018.

“Pembukaan gerai baru ini juga menggarisbawahi komitmen kami bersama PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia sebagai agen tunggal penjualan kendaraan Mercedes-Benz di Indonesia untuk terus bekerja sama dan meningkatkan kualitas layanan,” kata Jongkie di Jakarta, Kamis (11/10/2018)

Dia menuturkan, showroom Pro Motor Gandaria dilengkapi dengan Mercedes-Benz Presentation System II (MPS II) dan Mercedes-Benz Corporate Identity (CI) versi baru agar dapat memberikan pengalaman terbaik kepada konsumen.

Sementara untuk layanan purnajual, diler tersebut juga telah dilengkapi dengan workshop bersertifikasi Mercedes-Benz. Kemudian, terdapat persediaan suku cadang sebanyak 4.000 item pada dealer tersebut.

“Kami optimis dengan adanya diler baru mampu meningkatkan kontribusi pertumbuhan jaringan bisnis Mercedes-Benz,” katanya

Sementara diler PRO Motor BSD untuk kendaraan komersial Mercedes-Benz, dia menuturkan, merupakan bengkel mutakhir dengan persediaan suku cadang sekitar 2.000 item. Tidak hanya itu, diler kendaraan niaga PRO Motor BSD juga memiliki tenaga teknis yang terlatih.

Diler tersebut, lanjutnya, dapat melayani kebutuhan pelanggan dari beberapa sektor seperti transportasi, logistik, kargo, tambang, dan sebagainya.

Saat ini, pembangunan infrastruktur sedang marak dilakukan, kemudian perusahaan transportasi mengalami pertumbuhan, dan komoditas pertambangan seperti batu bara dan nikel juga sedang bagus sehingga diharapkan dapat meningkatkan penjualan kendaraan niaga.

Dia menuturkan, pihaknya berharap dapat menjual kendaraan niaga Mercedes-Benz sebanyak-banyaknya pada akhir tahun. Penjualan kendaraan niaga Mercedes-Benz, akan tergantung dari PT Daimler Commercial Vehicles Indoensia (DCVI) dalam menyediakan kendaraan niaga.

Adapun besaran investasi yang dikeluarkan oleh PRO Motor untuk mendirikan kedua dealer baru tersebut, Jongkie enggan memberitahukannya.

Roelof Lamberts, President & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), mengungkapkan PRO Motor berkontribusi signifikan terhadap perkembangan Mercedes-Benz di Indonesia.

“Kami percaya dengan dibukanya showroom baru ini, PRO Motor mampu mengoptimalkan pelayanannya kepada para pelanggan, juga dapat melebihi ekspektasi mereka terhadap Mercedes-Benz, khususnya di area Jakarta Selatan,” katanya.

Markus Villinger, President & CEO PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia, mengungkapkan PRO Motor BSD menjadi dealer kendaraan niaga Mercedes-Benz pertama di Indonesia yang mengusung konsep Corporate Design.

Dia berharap, diler tersebut dapat menjangkau konsumen potensial untuk heavy duty truck dan bus karena lokasi showroom sangat dekat dengan 2nd Jakarta Outer Ring Road (JORR) yang tengah dalam proses pengerjaan, serta dua jalan tol baru yang tengah dalam proses perencanaan.

“Kami menyambut baik kehadiran PRO Motor BSD sebab memungkinkan Mercedes-Benz untuk lebih dekat dalam memberika layanan inovatifnya kepada segmen penting di pasar kami, yakni kendaraan truk dan bus,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper