Bisnis.com, JAKARTA - Merek yang berada di bawah naungan PT Garuda Mataram Motor, yakni Volkswagen dan Audi akan meluncurkan dua produk baru di segmen sport utility vehicle (SUV).
Dari informasi yang diterima Bisnis.com, Senin (7/8/2017), peluncuran produk baru itu akan dilakukan pada 10 Agustus mendatang, tepatnya di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS).
Kali ini, VW akan meluncurkan The New Tiguan. Adapun Audi, merek yang masih berada dalam bisnis VW Group akan meluncurkan The New Audi Q5. Baik Tiguan maupun Q5 merupakan produk yang diandalkan perusahaan untuk pasar Indonesia.
Hanya saja untuk Tiguan, berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sepanjang tahun ini belum mencatatkan penjualan.
Pada tahun lalu, perusahaan memang sempat mengatakan bahwa rencana peluncuran Tiguan terbaru terkendala emisi. Produk yang diproduksi langsung oleh VW Jerman itu menggunakan standar emisi Euro 5, sedangkan Indonesia masih menerapkan standar Euro 2.
Perusahaan ragu memboyong mobil tersebut karena alasan ketersediaan bahan bakar. Namun saat ini pemerintah telah menerbitkan kebijakan mengenai standar emisi Euro 4.
Sementara itu, Q5 merupakan satu dari tiga model SUV yang dipasarkan Audi di Indonesia. Dua model lain adalah Q3 dan Q7. Dari data Gaikindo, tahun ini Q3 mencatatkan penjualan sebanyak 2 unit, Q7 sebanyak 11 unit, dan Q5 belum mencatatkan penjualan.