Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2015, JK Minta Pabrikan Mobil Optimalkan Komponen Lokal

Pelaku industri otomotif diminta mengoptimalkan penggunaan komponen lokal dalam pembuatan kendaraan demi mengembangkan ekonomi nasional.
Wakil Presiden Jusuf Kalla saat menghadiri Gaikindo International Indonesia Auto Show 2015/Jibiphoto-Rahmatullah
Wakil Presiden Jusuf Kalla saat menghadiri Gaikindo International Indonesia Auto Show 2015/Jibiphoto-Rahmatullah

Bisnis.com, JAKARTA—Pelaku industri otomotif diminta mengoptimalkan penggunaan komponen lokal dalam pembuatan kendaraan demi mengembangkan ekonomi nasional.

Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan pelemahan ekonomi global berdampak signifikan terhadap ekonomi Indonesia. Untuk itu, pelaku industri perlu meningkatkan produk subtitusi impor, salah satunya untuk kendaraan.

“Kalau mobil berarti butuh banyak baja, plastik dan komponen lain. Kita kan punya produk baja dan komponen dalam negeri yang bagus, tingkatkan industri nasional,” katanya, Rabu(20/8/2015).

Selama ini, ekspor melemah karena kegiatan manufaktur dunia mengalami perlambatan. Untuk itu, pelaku industri perlu berfokus pada bisnis komponen lokal.

Perkembangan industri otomotif dianggap berdampak besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Pasalnya, otomotif melibatkan ribuan vendor, subkontraktor, dan komponen kendaraan yang tentu menciptakan lapangan kerja yang luas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper