Bisnis.com, JAKARTA—PT Astra Honda Motor (AHM) merilis harga terbaru motor sport premiumnya All New Honda CBR 250 R yang belum lama ini diluncurkan.
Untuk tipe standar, motor dengan dapurpacu 250 cc ini dipasarkan dengan harga on the road Jakarta Rp46,8 juta (warna merah), Rp47,8 juta (tricolor Red-White-Blue), dan Rp48,3 (warna Repsol).
Sementara itu, untuk tipe ABS dipasarkan dengan harga on the road Jakarta Rp53,7 juta (warna merah), Rp54,7 juta (tricolor Red-White-Blue), dan Rp55,2 juta (warna Repsol).
“All New Honda CBR250R merupakan flagship motor premium kami. Oleh karena itu, kami memberikan special treatment bagi konsumen yang menyukainya. sehingga mendapatkan motor dengan nilai tambah yang memuaskan,” ujar Deputy GM Sales Division AHM Thomas Wijaya dalam rilis yang diterima Bisnis, Jumat (23/5).
Dari sisi performa, mesin All New Honda CBR250R telah dikembangkan sehingga memiliki performa lebih bertenaga dan lebih responsif dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Mesin 250cc pada model ini menghasilkan tenaga 29,0 PS / 9.000 rpm. Selain itu, torsi pada level 23 Nm / 7.500 rpm dengan peningkatan performa yang lebih tinggi 1kw dari generasi sebelumnya serta minim jeda dikarenakan rasio antar giginya yang kecil.