Bisnis.com, JAKARTA — PT Energi Kreasi Bersama (Electrum), kongsi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) dan PT TBS Energi Utama Tbk. (TOBA), meluncurkan motor listrik bernama H5 yang nantinya akan dipakai oleh para driver Gojek.
Chief of Transport Officer On-Demand Services Grup GoTo Shobhit Singhal mengatakan, produk Electrum H5 hadir sebagai armada terbaru untuk layanan GoRide Electric yang merupakan layanan pemesanan mitra driver khusus untuk motor listrik.
“Kami menyambut baik hadirnya motor listrik Electrum H5 sebagai armada terbaru bagi layanan GoRide Electric yang terus kami perluas untuk menjangkau lebih banyak mitra pengemudi dan pelanggan,” ujarnya di Jakarta, Kamis (9/11/2023).
Dalam tahap awal, para driver Gojek yang aktif di wilayah Jakarta dapat mendaftarkan program yang masih dilakukan secara sewa atau rental tersebut. Biaya sewa untuk baterai dengan satu sistem baterai dipatok Rp48.000, sedangkan untuk dua baterai Rp56.000.
Selain itu, Electrum juga mengembangkan fasilitas penukaran baterai yang bernama battery swap station (BSS), serta infrastruktur digital. Sejauh ini, sudah terdapat sekitar 40 BSS yang tersebar di wilayah Jakarta.
Electrum pun menargetkan jumlah BSS dapat meningkat menjadi 150 unit pada akhir 2023, dan sekitar 1.000 unit di Jakarta pada akhir 2024.
Baca Juga
CEO Electrum Jack Yang mengatakan, adanya produk H5 yang didesain khusus untuk jalanan Indonesia ditambah dengan adanya perluasan BSS kian memperkuat komitmen untuk membangun ekosistem motor listrik.
“Masyarakat Indonesia punya minat yang tinggi akan solusi mobilitas berkelanjutan dan nyaman karena pengendara Electrum bergantung pada motor untuk mobilitas sehari-hari secara terjangkau,” tuturnya.
Motor listrik H5 memiliki dimensi 1.860 mm x 720 mm x 1.120 mm dengan kapasitas baterai 1,8 kWh per baterai yang mampu menempuh jarak hingga 60 km. Selain itu, motor ini dapat beralih dari 0-60 km per jam dalam waktu enam detik.
Motornya didukung torsi 30Nm@1600 RPM dengan kecepatan maksimum hingga 90km/jam. Jarak tempuh baterai tersebut dapat mencapai 120 km untuk dua baterai.