Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PPN Mobil Listrik Impor Bakal Dibebaskan, Lexus Pertahankan Multi-Pathway

Lexus Indonesia tetap menghadirkan berbagai teknologi elektrik, mulai dari HEV, PHEV, hingga BEV.
Lexus UX 300e. /Lexus
Lexus UX 300e. /Lexus

Bisnis.com, JAKARTA — Lexus Indonesia tetap bakal menyajikan tawaran teknologi elektrifikasi yang lengkap meskipun pemerintah bakal membebaskan tarif Pajak Pertambahan Nilai atau PPN bagi mobil listrik (Battery Electric Vehicle/BEV) impor.

Alasan Lexus, dengan melengkapi semua segmen, penetrasi mobil elektrik bakal lebih besar. Hal ini akan membantu peningkatan populasi sekaligus emisi kendaraan bermotor.

General Manager Lexus Indonesia Bansar Maduma mengatakan agar pemerintah memperhatikan teknologi bukan hanya untuk kendaraan listrik murni atau BEV, tetapi juga teknologi elektrifikasi lainnya demi mengurangi emisi karbon.

“Bukan hanya BEV namun juga teknologi elektrifikasi lainnya guna mengurangi karbon dan berkontribusi terhadap carbon neutral society seperti Hybrid EV, Performance HEV dan Plug-in HEV,” ujar Bansar kepada Bisnis, Senin (31/7/2023).

Lebih lanjut, dia mengatakan untuk kendaraan listrik model BEV membutuhkan dukungan teknologi guna meningkatkan pangsa pasar.

Selain itu, dukungan teknologi juga meningkatkan keterjangkauan ekosistem BEV terutama pada saat kepemilikan, akhir kepemilikan, dan siklus kepemilikan kedua.

Adapun pada dasarnya, Lexus tetap mendukung visi dan juga seluruh regulasi pemerintah untuk mengurangi emisi karbon dan juga mempercepat ekosistem kendaraan listrik.

Sementara mengenai rencana penghapusan pajak pertambahan nilai (PPN) impor kendaraan utuh (completely built up/CBU) mobil listrik, dia menilai Lexus perlu mempelajari terlebih dahulu seberapa besarnya dampak regulasi tersebut terhadap pasar BEV.

Lexus akan fokus untuk menghadirkan semua pilihan kendaraan elektrifikasi melalui beberapa produk seperti Hybrid EV, Hybrid performance EV, Plug-in Hybrid EV dan Battery EV.

Penjualan mobil listrik Lexus tercatat mencapai 768 unit sepanjang semester I/2023, naik 825,3 persen dari 83 unit periode yang sama tahun lalu atau year-on-year (YoY).

Rinciannya, penjualan Lexus dari HEV mencapai 708 unit, BEV sebanyak 37 unit, dan PHEV sebanyak 768 unit selama semester I/2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper