Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil Mazda Seluruh Model Bisa Tenggak Bioetanol 5 Persen

Mazda mengungkapkan seluruh model mobil dapat mengonsumsi bioetanol 5 persen atau E5.
Mazda baru saja meluncurkan All-New Mazda CX-60 yang menggunakan teknologi Mild Hybrid System. Model baru ini pun disebut juga dapat menenggak bioetanol 5 persen/Bisnis-Nuhansa Mikrefin YP
Mazda baru saja meluncurkan All-New Mazda CX-60 yang menggunakan teknologi Mild Hybrid System. Model baru ini pun disebut juga dapat menenggak bioetanol 5 persen/Bisnis-Nuhansa Mikrefin YP

Bisnis.com, JAKARTA - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) dan distributor kendaraan Mazda di Indonesia menyebut seluruh model kendaraan Mazda dapat menenggak bahan bakar bensin bauran bioetanol 5 persen (E5).

Assistant Manager Technical Trainer Eureka Motor Indonesia Ardhi Nurhamzah mengatakan produk Mazda sudah memenuhi nilai kompresi dan oktan dari Pertamax Green 95. Secara umum Mazda memiliki kompresi pada rentang 12-13.

“Kami tinggal trial untuk jarak tertentu, tapi secara spesifikasi bisa dipakai,” ujar Ardhi di Jakarta, Rabu (26/7/2023).

Menurutnya langkah pemerintah yang menetapkan dan memberlakukan ketentuan standar dan mutu (spesifikasi) bioetanol sudah melalui beberapa uji lembaga sebelum dinyatakan dapat digunakan oleh publik.

Setelah ditetapkan oleh pemerintah, pihak Mazda hanya perlu menyesuaikan nilai Research Octane Number (RON) dan juga berapa nilai kompresi yang ideal. Adapun nilai kompresi yang terlalu rendah jika diberikan bahan bakar tinggi dapat menimbulkan penumpukkan karbon.

Sementara tingginya nilai RON dan kompresi akan membuat terjadinya proses pembakaran yang sempurna sehingga menurunkan nilai emisi.

Akan tetapi, dia tidak menjelaskan secara detail mengenai potensi Mazda untuk menenggak lebih dari 10 persen bioetanol lantaran regulasi tersebut merupakan ranah pemerintah.

Sebagai informasi, Mazda baru saja meluncurkan All-New Mazda CX-60 yang menggunakan teknologi Mild Hybrid System. Model baru ini pun disebut juga dapat menenggak bioetanol 5 persen.

All-New Mazda CX-60 dibekali mesin 3.3L Inline 6-silinder, e-Skyactiv-G, Turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga 280 horsepower (hp) dan torsi 450 newton meter (Nm) yang dapat mencapai 3.500 rpm.

Harga on the road (OTR) yang dipatok All-New Mazda CX-60 mencapai Rp1,18 miliar dengan adanya dua edisi, yakni Kuro Edition dan Elite Edition. Pilihan harga dengan warna premium nantinya mendapatkan harga tambahan Rp4 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper