Bisnis.com, JAKARTA – BMW Indonesia mencatatkan peningkatan penjualan sekitar 28 persen dengan adanya dukungan dari penjualan kendaraan listrik atau electric vehicle (EV).
Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O’tania mengatakan penjualan BMW meningkat 28 persen dari 1.338 unit menjadi 1.713 unit pada semester I/2023 secara year-on-year (YoY).
Dia menyebut adanya peningkatan penjualan tak lepas dari faktor terjualnya kendaraan listrik model BMW iX dan juga BMW i4 sebagai kendaraan listrik premium yang diklaim memiliki kinerja penjualan tertinggi di Indonesia.
“Saat ini, BMW Indonesia memiliki varian lengkap kendaraan listrik mulai dari yang paling mewah, yaitu BMW i7, SAV full listrik BMW iX dan BMW i4,” ujar Jodie kepada Bisnis, Jumat (21/7/2023).
Lebih lanjut, dia mengatakan BMW Seri 4 mencatatkan penjualan paling tinggi dengan diikuti oleh beberapa model kendaraan listrik seperti BMW iX, BMWi4, dan BMW X5. Dia pun optimistis penjualan BMW dapat terus berkembang dengan beragam pilihan kendaraan.
BMW Indonesia baru saja meluncurkan dua mobil sedan paling baru di Indonesia, yakni model 7 series di Indonesia bertenaga mild hybrid dan varian Battery Electric Vehicle (BEV) pada Juni 2023.
Baca Juga
Adapun varian mild hybrid yaitu BMW 735i merupakan mobil produksi lokal di pabrik Gaya Motor, Jakarta Utara. Sementara, i7 masih berstatus Completely Build Up (CBU) dari Jerman.
BMW 735i dibekali mesin 6-silinder berkapasitas hampir 3.000cc dan dengan bantuan BMW TwinPower Turbo. Mesin ini dapat memuntahkan tenaga sebesar 272 Hp pada 5.000-6.500 rpm dan torsi 400 Nm di 1.750-4.500 rpm.
Kemudian, BMW i7 xDrive60 sebagai varian BEV dapat mengeluarkan tenaga 544 dk dan torsi 795 Nm. Mobil ini dapat melesat 0-100 km/jam bisa ditempuh dalam waktu 4,7 detik.
Product Planning Manager BMW Group Indonesia Anindiyanto Kumoro menyebut harga mobil ini cukup kompetitif di kelas premium luxury dengan BMW 753i dibanderol Rp2,2 miliar dan BMW i7 seharga Rp3,4 miliar.
"[Varian] 735i [seharga] Rp2,287 miliar off the road, sedangkan BMW i7 [seharga] Rp3,407 miliar off the road," ujar Anindiyanto.