Bisnis.com, SOLO - Potret Ariel Noah mudik menggunakan motor bebek merek Honda menjadi viral di media sosial.
Bukan tanpa alasan, motor bebek yang dipakainya itu ternyata memiliki spesifikasi dan harga yang fantastis.
Bagi orang awam, motor tersebut terkesan lawas. Namun motor Honda CT125 yang dipakai Ariel itu ternyata jadi incaran para pecinta otomotif.
Berbentuk seperti Honda di tahun 90-an, CT124 resmi diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada 2020 lalu.
Honda Treking CT125 itu telah dikembangkan dengan konsep motor yang bisa dipakai untuk memenuhi aktivitas sehari-hari.
President Director AHM, Toshiyuki Inuma, mengungkapkan bahwa Honda CT125 merupakan ikon motor bebek trekking legendaris dengan desain yang tangguh dan tak lekang oleh waktu dan dilengkapi penyematan teknologi modern.
Baca Juga
“Honda CT125 hadir untuk memperluas kesenangan berkendara motor yang unik tak hanya di lingkungan perkotaan tetapi juga untuk berbagai aktivitas outdoor. Dengan performa mesin yang menyenangkan dan beragam fitur fungsional, model ini siap menemani beragam gaya hidup pengendaranya,” ungkap Toshiyuki Inuma dikutip dari Antara.
Seperti diketahui, pada tahun 1964, nama legendaris CT lahir dan pertama kali digunakan pada Honda CT200 Trail 90.
Tepat Pada 2020, produk yang sudah melegenda selama hampir 60 tahun ini didesain ulang dengan perspektif modern terbaru yang dibekali dengan teknologi terkini melalui Honda CT125.
Spesifikasi Honda CT125
Honda Treking CT125 hadir dengan menggunakan rangka yang rigid dan ringan, rangka belakang model ini dibuat lebih panjang untuk mengakomodasi barang bawaan yang lebih besar.
Karakter mesin 125cc yang menghasilkan torsi besar dan penyematan rem ABS pada Honda CT125 memberikan pengalaman berkendara yang semakin berbeda.
Motor ini dibekali mesin 125cc, PGM-FI, 4 langkah dan berpendingin udara. Kemudian motor ini memiliki bore dan stroke 52.4 x 57.9mm dengan rasio kompresi 9.3:1. Tenaga maksimal yang dihasilkan adalah 6.5kW dicapai pada rpm 7.500 dan torsi maksimal sebesar 11 Nm pada rpm 4.500.
Honda CT125 hadir dengan warna Glowing Red yang dipasarkan dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp75 juta.
Model ini dipasarkan secara eksklusif di seluruh jaringan Honda Big Wing dan Wing dealer.