Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Deretan Produsen Baterai Motor yang Bakal Cuan dari Subsidi, Ada Afiliasi GOTO

Pemerintah tengah menggodok regulasi sekaligus skema subsidi motor listrik. Para pemain seperti Gogoro yang merupakan afiliasi GOTO pun siap menjaring cuan.
Direktur PT Volta Indonesia Semesta, Willty Awan didampingi Walikota Semarang Hendrar Prihadi (kedua kanan) dan Brand Ambassador Volta, Deddy Corbuzier (tengah) berfoto bersama seusai peresmian Pabrik Motor Listrik Volta di Kawasan Industri Candi Semarang, Kamis (11/11/2021). (Bisnis/Alif)
Direktur PT Volta Indonesia Semesta, Willty Awan didampingi Walikota Semarang Hendrar Prihadi (kedua kanan) dan Brand Ambassador Volta, Deddy Corbuzier (tengah) berfoto bersama seusai peresmian Pabrik Motor Listrik Volta di Kawasan Industri Candi Semarang, Kamis (11/11/2021). (Bisnis/Alif)

Bisnis.com, JAKARTA - Tren elektrifikasi kendaraan membuat sejumlah produsen otomotif berpacu untuk memasarkan unit motor listrik kepada konsumen di Indonesia, termasuk mengedarkan komponen utama baterai. Di Indonesia, telah terdapat beberapa produsen motor listrik sekaligus baterai, termasuk Gogoro yang merupakan afiliasi GOTO.

Pemerintah pun kini tengah menyiapkan berbagai langkah serius untuk mempercepat ekosistem kendaraan listrik, salah satunya yakni wacana subsidi pembelian motor listrik yang berkisar Rp6,5 juta.

Perlu diketahui, salah satu komponen motor listrik yang terpenting adalah baterai, karena memiliki fungsi sebagai tenaga penggerak yang menggantikan fungsi bensin pada motor konvensional.

Berikut daftar produsen motor listrik dan baterai motor yang telah ada di Indonesia:

1. Gogoro 

Gogoro merupakan manufaktur motor listrik asal Taiwan yang mengembangkan platform penukaran baterai (battery swapping) untuk sepeda motor listrik. Tak hanya memproduksi baterai, Gogoro juga mengembangkan lini produk motor listriknya, salah satunya yakni Gogoro Smartscooter.

Adapun di Indonesia, Gogoro menjalin kerja sama dengan emiten pertambangan batu bara, PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) berkolaborasi dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dalam bisnis motor listrik di Tanah Air.

 

2. PT WIKA Industri Manufaktur (Gesits)

 

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang konstruksi, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk atau WIKA juga merambah bisnis motor listrik dengan merek Gesits.

 

Melansir laman resmi Gesits, PT WIKA Industri Manufaktur juga memproduksi baterai (battery pack) untuk motor listrik dengan spek Li-NCM berkapasitas 72 Volt 20 Ah. Baterai motor listrik Gesits dilengkapi smart LED battery level indicator dan membutuhkan waktu pengisian 3-4 jam.

 

3. PT Volta Indonesia (Volta)

 

PT Volta Indonesia merupakan perusahaan patungan dari PT NFC Indonesia Tbk (NFCX) berkolaborasi dengan perusahaan ekspedisi PT SiCepat Express Indonesia (SiCepat) yang memproduksi motor listrik dengan merek Volta.

 

Volta memproduksi baterai jenis lithium dengan kapasitas 60V 23 Ah. Tak hanya itu, PT Volta Indonesia juga menyediakan layanan Sistem Ganti Baterai (SGB) motor listrik per 60km dan memiliki ratusan titik yang tersebar di Indonesia.

 

4. PT Swap Energi Indonesia

 

Swap adalah perusahaan energi yang berbasis di Indonesia dan bergerak di bidang infrastruktur tukar baterai bagi pengendara motor listrik. PT Swap Energi Indonesia memiliki ratusan titik Stasiun Swap atau Swap Poin berkapasitas 1.500 watt yang telah tersertfikasi IP54.

 

Untuk spesifikasi baterai motor listrik Swap memiliki jenis sel Litium-ion LFP dengan tegangan 64V 22,5 Ah. Baterai seberat 12 kg tersebut diklaim mampu menempuh jarak hingga 60 km. Sebagai informasi, Swap juga berkolaborasi dengan Intercallin (ABC) sebagai pemasok baterai motor listrik.

 

5. PT International Chemical Industry (Intercallin)

 

Intercallin merupakan produsen baterai ABC yang memproduksi baterai Lithium Ion Posphate (LFP) yang kemudian akan diolah oleh perusahaan battery packer menjadi baterai pack untuk digunakan sesuai kebutuhan, salah satunya yakni sepeda motor listrik.

 

Spesifikasi baterai yang diproduksi ABC adalah tipe 26650 dengan tegangan 3,2 volt, berbentuk silinder dan satuan per kapasitas adalah 3600 mili ampere per jam dengan kemampuan tiga kali dari kapasitas pengisiannya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper