Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Subaru Indonesia Akui BRZ Ludes Terjual di GIIAS 2022

Sebelumnya, Subaru BRZ sempat dipamerkan di GIIAS 2022 pada Agustus lalu dan mengundang antusiasme tinggi dari kalangan pecinta otomotif.
Subaru Indonesia Akui BRZ Ludes Terjual di GIIAS 2022/Bisnis-Rizqi
Subaru Indonesia Akui BRZ Ludes Terjual di GIIAS 2022/Bisnis-Rizqi

Bisnis.com, JAKARTA - Subaru Indonesia resmi meluncurkan All New Subaru BRZ pada Sabtu, (24/9/2022). Sebelumnya, Subaru BRZ sempat dipamerkan di GIIAS 2022 pada Agustus lalu dan mengundang antusiasme tinggi dari kalangan pecinta otomotif.

Marketing Communications Manager Subaru Indonesia, Ismail Ashlan mengatakan, pada saat gelaran GIIAS 2022, penjualan All New Subaru BRZ jauh melampaui ekspektasi. Meski demikian, dia enggan menyebutkan angka pasti mengenai berapa unit Subaru BRZ yang terjual.

"Secara angka kita tidak bisa sebutkan, tapi yang jelas alokasi tahunannya habis hanya dalam periode GIIAS 2022 selama 10 hari kemarin, dan alokasi tahun depan pun juga sudah banyak yang terpenuhi," ujar Ismail kepada Bisnis dalam acara peluncuran Subaru BRZ, Sabtu, (24/9/2022).

Dia menambahkan, tingginya permintaan konsumen terhadap Subaru BRZ ini membuat pihak prinsipal Subaru Corporation Jepang beberapa kali memberikan alokasi tambahan. Fokus Subaru Indonesia saat ini yaitu memenuhi distribusi unit kepada konsumen yang telah melakukan pemesanan (SPK).

Dilihat dari segi segmentasi, konsumen Subaru BRZ rata-rata adalah pecinta otomotif, dengan komposisi 60 persen yang membeli transmisi otomatis dan 40 persen membeli transmisi manual.

"Artinya memang mereka (pembeli Subaru BRZ) ini penyuka mobil sport, tapi juga ingin menggunakan kendaraan sport ini untuk sehari-hari. Dilihat dari komposisi 40 persen ini, artinya orang-orang tersebut sangat menyukai sensasi berkendara mobil manual," tuturnya.

Sebagai informasi, konsumen yang membeli unit Subaru BRZ ini harus menunggu waktu inden selama kurang lebih 10 bulan. Ada tujuh pilihan warna Subaru BRZ, yakni World Rally Blue, Crystal Black Silica, Ignition Red, Crystal White Pearl, Magnetite Gray Metallic, Ice Silver Metallic, dan Saphire Blue Pearl.

Untuk harga, ada dua varian trim dengan harga berbeda, yakni Subaru BRZ M/T yang dibanderol Rp825 juta dan Subaru BRZ A/T EyeSight yang dibanderol Rp850 juta OTR Jakarta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper