Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2022, Mitsubishi Catatkan SPK 3.589 Unit

Selama sebelas hari penyelenggaraan pameran, 11 – 21 Agustus 2022, MMKSI telah membukukan SPK sebanyak 3.589 unit.
Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate. /PT MMKSI
Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate. /PT MMKSI

Bisnis.com,JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mencatatkan surat pemesanan kendaraan atau SPK sebanyak 3.589 unit selama gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 berlangsung.

President Director PT MMKSI Naoya Nakamura mengatakan selama sebelas hari penyelenggaraan pameran, 11 – 21 Agustus 2022, MMKSI telah membukukan SPK sebanyak 3.589 unit.

Sebagai gambaran pembukuan penjualan kendaraan MMKSI di ajang GIIAS 2022, didominasi oleh model flagship small MPV Mitsubishi Motors, Xpander termasuk New Xpander Cross, sekitar 76 persen, sementara 24 persen penjualan dikontribusikan oleh model Mitsubishi Motors lainnya.

"Capaian Mitsubishi Motors di GIIAS 2022 melampaui ekspektasi kami, dan seperti yang telah disampaikan sebelumnya, ajang GIIAS 2022 kami manfaatkan tidak hanya untuk menampilkan produk terbaik, namun juga lebih lanjut menyosialisasikan ‘Life's Adventure’ sebagai semangat MMKSI untuk terus memberikan pengalaman terbaik kepada para konsumen Mitsubishi Motors di Indonesia dengan produk dan layanannya,” ungkap Naoya dalam keterangan resmi pada Kamis (25/8/2022)

Adapun pada GIIAS 2022, PT MMKSI menyediakan 4 unit kendaraan test drive, yang terdiri dari New Xpander Cross Premium Package CVT, Xpander Ultimate CVT, Pajero Sport Ultimate Dakar 4x2, dan Minicab-MiEV yang ditempatkan pada pada area test drive kendaraan listrik.

Dalam 11 hari pameran, sebanyak lebih dari 800 pengunjung, telah melakukan test drive dan mencoba secara langsung impresi berkendara produk Mitsubishi Motors, dengan dominasi model yang diminati yakni New Xpander Cross Premium Package CVT.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Khadijah Shahnaz
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper