Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjajal truk listrik berbasis baterai milik Mitsubishi, yakni Fuso eCanter saat mengunjungi area pameran GIIAS 2022 di ICE BSD City, Tangerang.
Usai membuka GIIAS 2022, Airlangga menyambangi area pameran truk di GIIAS 2022, salah satunya milik PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) agen pemegang merek Mitsubishi Fuso.
Mitsubishi menghadirkan truk medium jenis electric light duty. Fuso eCanter didukung dengan enam paket baterai lithium-ion berkinerja tinggi yang memiliki kapasitas 370V dan 13,5kWh.
Dengan tenaga dari enam baterai tersebut, eCanter mampu menempuh perjalanan sejauh 100 kilometer (km) dengan daya penuh yang mampu diisi oleh dua jenis sistem pengisian baterai: pengisian daya AC normal, atau pengisian DC cepat yang sesuai dengan protokol CCS2.
Bukan hanya truk dari Mitsubishi, Airlangga turut menjajal truk dan kendaraan listrik lainnya seperti Isuzu ELF NLR B Camper Van serta KIA EV6 bersama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.
Untuk diketahui, total ada 25 merek kendaraan penumpang dan komersial yang berpartisipasi pada gelaran GIIAS 2022. Dari sejumlah merek tersebut, beberapa di antaranya akan memamerkan kendaraan listrik mereka.
Sejumlah merek yang akan berpatisipasi yaitu Audi, BMW, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, dan dari kendaraan komersial hadir Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks.
Selain itu, ada lebih dari 100 merek dari industri pendukung juga hadir di GIIAS 2022, dari industri karoseri hadir Adiputro, Laksana, dan Tentrem.