Bisnis.com, JAKARTA- Sepeda motor listrik semakin banyak digunakan di jalan raya, salah satunya milik Viar Motor Indonesia yakni Q1. Selain diakomodir sebagai operasional layanan Grab, motor listrik tersebut mulai menyapa konsumen ritel dengan skema pembelian kredit.
Detail informasi itu tertera dari brosur penjualan yang telah diedarkan. Adira Finance merupakan perusahaan pembiayaan yang digandeng Viar dalam skema penjualan kredit kepada konsumen.
Dari brosur terkini, New Q1 L yang merupakan edisi terbaru sepeda motor elektrik Viar, dibanderol dengan harga Rp22,78 juta. Tenor maksimal yang ditawarkan hingga 35 bulan, dengan minimal uang muka (Down Payment/DP) sekitar Rp3,25 juta, serta besar cicilan per bulan hingga Rp958 ribu.
Untuk DP maksimal ditawarkan hingga Rp11 juta. Dengan tenor 35 bulan, konsumen bisa mencicil per bulan sebesar Rp619 ribu.
Selain Q1, Viar juga menawarkan segmen di atasnya yakni Stroom. Skutik listrik ini dibanderol hingga Rp25,2 juta unit. Dengan DP minial Rp3,7 juta, konsumen bisa mencicil kredit Rp1,04 juta unit per bulan.
Viar Q1 menggunakan teknologi Bosch untuk sistem penggeraknya, seperti baterai, LCD negative display, dan smart key. Viar Q1 menawarkan mesin listrik bertenaga 800 watts yang disuplai dari baterai Lithium Ion (Li-Ion) yang berdaya 60v-23AH sehingga mampu membuat produk tersebut melaju dengan kecepatan 60 Km/jam.
Dengan dukungan dua baterai, Q1 membutuhkan waktu isi ulang sekitar 4-5 jam untuk pengisian 100 persen. Viar Motor Indonesia meluncurkan sepeda motor listrik All New Q1 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Model ini adalah versi terbaru dari Viar Q1 yang rilis pada 2017.