Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Suzuki Saluto Diminta Hadir di Indonesia, Saingi Yamaha Fazzio?

Penggemar minta Suzuki Saluto dihadirkan di Indonesia setelah Yamaha rilis Fazzio.
Suzuki Saluto/greatbiker
Suzuki Saluto/greatbiker

Bisnis.com, SOLO - Yamaha Fazzio resmi diluncurkan di Indonesia pada awal tahun ini.

Skuter ini diklaim bisa menjadi pesaing dari Honda Scoopy yang menyasar pada kelompok muda-mudi.

Peluncuran Fazzio ini kemudian membuat penggemar Suzuki meminta agar skuter Saluto dihadirkan di Indonesia.

Saluto diklaim bisa menjadi pesaing Fazzio yang memiliki fitur, desain, dan teknologi yang kekinian.

Diketahui, Suzuki Saluto dihadirkan perdana di Taiwan pada akhir tahun 2019 dan menyita perhatian dunia. 

Dari segi desain, Saluto nampak sangat mirip dengan Vespa matic. Bentuk skuter buatan Suzuki ini dirancang oleh desainer kondang Italia, Alessandro Tartarini.

Untuk spesifikasinya sendiri, Saluto memiliki mesin berkubikasi 124 cc, 1-silinder, pendingin cairan, pengabut injeksi, dengan teknologi Suzuki Eco Performance (SEP) yang diklaim mampu mengimbangi performa dan efisiensi bahan bakar.

Jantung pacunya menghasilkan tenaga maksimal 9,2 daya kuda pada 7.000 rpm dan torsi puncak 10 Nm pada 6.000 rpm. Output tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi CVT (Continuously Variable Transmission).

Tak berbeda jauh dari Fazzio, Saluto dibekali dengan fitur keyless dan jok pop up. Skuter ini juga memungkinkan adanya pengisian ponsel dengan tipe USB 5V2A.

Di Taiwan sendiri, Saluto dibanderol dengan harga 78.000 TWD atau sekitar Rp40 jutaan.

Nah kira-kira jika Saluto hadir di Indonesia berapa harga pasarannya, ya?


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper