Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soal Creta 7-Seater, Ini Jawaban Hyundai

Hyundai Creta sepanjang GIIAS 2021 membukukan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 670 unit.
Hyundai meluncurkan SUV Creta di GIIAS 2021, Kamis (11/11/2021). /Hyundai
Hyundai meluncurkan SUV Creta di GIIAS 2021, Kamis (11/11/2021). /Hyundai

Bisnis.com, JAKARTA — Mobil berkapasitas 7 penumpang atau 7-seater adalah satu kriteria yang paling banyak diincar konsumen otomotif di Indonesia. Hal ini pun diikuti dengan banyaknya model SUV 7-seater yang bersaing mencuri perhatian pembeli. 

Namun rupanya hal tersebut tidak membuat Hyundai latah. Hyundai Motors Indonesia mengatakan tidak berniat untuk menghadirkan mobil SUV Hyundai Creta dengan opsi tujuh penumpang. Keputusan itu diambil setelah melihat pasar kendaraan roda empat di Tanah Air.

Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur menjelaskan bahwa mobil dengan konfigurasi lima penumpang memiliki pasar yang besar di Indonesia. Maka dari itu, Hyundai Indonesia menghadirkan Creta dengan opsi lima penumpang.

“Segmen SUV yang lima penumpang itu besar. Kami fokus ke 5-seater karena memang marketnya sangat besar. Jadi misalnya, konsumen yang di rumah sudah punya mobil 7-seater, mereka akan mencari lagi yang lima penumpang," kata Makmur, dikutip dari Antara, Senin (29/11/2021).

Adapun Hyundai Creta buatan pabrik lokal ini nyatanya mendapatkan respons positif dari pengunjung pameran GIIAS 2021. Itu terlihat ketika mobil baru tersebut mencatatkan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 670 unit.

"Ini produk pertama kami dan dapat sambutan baik di GIIAS. Ini fantastis," lanjut Makmur menerangkan.

Hyundai Creta sendiri dilengkapi dengan teknologi mutakhir, yakni Bluelink. Fitur inovatif ini merupakan layanan mobil terkoneksi yang memungkinkan penggunanya untuk selalu terhubung dengan kendaraan melalui smartphone.

Teknologi Bluelink ini mempermudah pengguna Hyundai Creta untuk mengetahui kondisi kendaraan, mengatur suhu kabin, menghidupkan dan mematikan mesin, mendeteksi jika ada pencurian, mengunci dan membuka pintu, hingga informasi lokasi parkir kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper