Bisnis.com, JAKARTA — PT Hyundai Motors Indonesia meluncurkan Hyundai Creta, lini LSUV terbaru, pada pergelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Mobil ini merupakan produk perdana dari pabrik Hyundai di Indonesia.
Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia menjelaskan Hyundai Creta adalah sebuah SUV yang didesain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, berpenampilan mewah, serta dilengkapi dengan fitur Hyundai SmartSense.
Mobil ini memiliki karakter yang dinamis dan inovatif, didukung dengan hadirnya Hyundai Bluelink sebagai Connected Car Service serta My Own Creta yang dapat memenuhi keinginan pelanggan dengan desain sesuai selera mereka.
"Produk ini akan menjadi terobosan yang kami hadirkan untuk semakin memperkuat posisi kami sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia," kata Makmur, Kamis (11/11/2021).
My Own Creta yakni layanan yang akan memberikan keleluasaan kepada pelanggan untuk memilih fitur dan tampilan sesuai dengan kebutuhan, preferensi, dan minat mereka. Layanan spesial ini khusus disediakan untuk varian Trend dari Creta.
Baca Juga
Layanan khusus ini memberikan pelanggan pilihan 10 paket fitur dan hingga 10 warna eksterior, dua warna interior, dan tiga jenis Radiator Grille atau Daytime Running Light. Semua pilihan tersebut akan membuka jalan ke lebih dari 9.000 kombinasi di dalam Creta, sehingga pelanggan bisa mendapatkan mobil yang paling sesuai dengan kepribadiannya masing-masing.
Sementara itu, Hyundai Creta memiliki tampilan stylish yang menarik perhatian dan cocok untuk gaya hidup urban masyarakat Indonesia. Sisi depan mobil ini menonjolkan keunikan Creta dengan adanya lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL.
Karakteristik tersebut juga terdapat pada High Mounted Stop Lamp (HMSL) di sisi belakang, sehingga melengkapi kombinasi yang memberikan kesan kendaraan berteknologi tinggi. Tampilan luar mobil yang sporty juga dilengkapi dengan 17-inch Diamond Cut Alloy Wheels.
Hyundai juga menawarkan berbagai fitur canggih yang menjadikan Creta sebagai produk unggulan dan terdepan di kelasnya. Beberapa di antaranya adalah Cooled Glove Box, dimana laci dashboard dapat digunakan sebagai tempat untuk menjaga kesegaran makanan dan minuman, Ambient Mood Lamp dan Panoramic Sunroof yang menciptakan kesan dan suasana mewah selama berada di dalam Creta, dan Ventilated Seat, yakni kursi yang dapat diatur suhunya untuk memberikan kesejukan dan meningkatkan kenyamanan bagi penumpang dan pengemudi.
Interior Hyundai Creta. /Hyundai
Lebih lanjut, Hyundai Motors Indonesia juga menghadirkan teknologi inovatif terbarunya, Hyundai Bluelink, sebuah inovasi Connected Car Service dari Hyundai yang memungkinkan pelanggan untuk selalu terhubung dengan mobil mereka melalui smartphone.
Hyundai Bluelink memberikan akses penuh kepada pemilik Creta untuk fitur-fitur penting, seperti mengetahui kondisi kendaraan saat ini, menghidupkan/mematikan mesin, mengatur suhu kabin, mengunci/membuka kunci pintu, menyalakan klakson, menyalakan/mematikan lampu, untuk mengetahui di mana kendaraan diparkir.
Adapun daftar harganya sebagai berikut.
Harga Hyundai Creta | |
---|---|
Tipe | Harga |
Hyundai Creta Active MT 6-speed | Rp279 juta |
Hyundai Creta Trend MT 6-speed | Rp299 juta |
Hyundai Creta Trend IVT | Rp319 juta |
Hyundai Creta Style IVT | Rp359 juta |
Hyundai Creta Prime IVT | Rp397,5 juta |
Hyundai Creta Prime IVT Two Tone Roof | Rp399 juta |