Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Program Extra Cashback Suzuki Diperpanjang, Ini Ketentuannya

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperpanjang program tukar tambah ekstra uang kembali atau cashback Rp4 juta diperpanjang hingga Januari 2021.
Suzuki Baleno. Dalam program tersebut, extra cashback sampai dengan Rp4 juta dipersiapkan bagi calon pelanggan XL7, All New Ertiga, SX4 S-Cross, dan Suzuki Baleno. /SIS
Suzuki Baleno. Dalam program tersebut, extra cashback sampai dengan Rp4 juta dipersiapkan bagi calon pelanggan XL7, All New Ertiga, SX4 S-Cross, dan Suzuki Baleno. /SIS

Bisnis.com, JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperpanjang program tukar tambah ekstra uang kembali atau cashback Rp4 juta diperpanjang hingga Januari 2021.

Program ini sebelumnya berlangsung pada Oktober – Desember 2020. Namun, tingginya antusias pelanggan Suzuki membuat perusahaan memperpanjang program tersebut. Tercatat sebanyak 250 permintaan telah diproses hingga Desember.

“Program tukar tambah melalui layanan Auto Value di Jabodetabek, Semarang, Cirebon, Surabaya, Jambi, dan Bangka Belitung diperpanjang sampai dengan 31 Januari 2021,” ungkap Hendro Kaligis, Head of Business Development PT SIS, Minggu (10/1/2021).

Dalam program tersebut, extra cashback sampai dengan Rp4 juta dipersiapkan bagi calon pelanggan XL7, All New Ertiga, SX4 S-Cross, dan Baleno.

Hendro mengatakan program ini merupakan keuntungan tambahan yang bisa didapatkan pelanggan Suzuki di luar program penjualan reguler di masing-masing daerah. Program ini bisa didapat di Auto Value, layanan mobil bekas resmi dari Suzuki Indonesia.

Program Extra Cashback ini juga memfasilitasi seluruh merek kendaraan dengan tahun produksi 2011 – 2019. Pasalnya, menurut data mitra Auto Value, lebih dari 20 persen calon pelanggan Suzuki yang berminat tukar tambah memiliki mobil dari merek berbeda.

Selain tahun produksi, berikut adalah ketentuan tukar tambah untuk kendaraan pelanggan:

- Untuk wilayah Jabodetabek, mobil lama harus berpelat nomor B

- Untuk wilayah Surabaya dan sekitarnya, mobil lama harus berpelat nomor L atau W atau N atau S

- Untuk wilayah Cirebon dan sekitarnya, mobil lama harus berpelat nomor E

- Untuk wilayah Semarang dan sekitarnya, mobil lama harus berpelat nomor H atau K

- Untuk wilayah Bangka Belitung, mobil lama harus berpelat nomor BN

- Untuk wilayah Jambi, mobil lama harus berpelat nomor BH

Untuk mendapatkan program ni, calon pelanggan yang ingin melakukan tukar tambah dapat menghubungi showroom Suzuki terdekat atau mengakses website Auto Value di www.AutoValue.co.id.

Selanjutnya, tim Auto Value akan membuat janji untuk dapat melakukan proses valuasi mobil lama secara langsung. Adapun, lokasi valuasi bisa disesuaikan sesuai dengan permintaan pelanggan.

“Program ini kami adakan dengan prinsip untuk memudahkan pelanggan mendapatkan produk Suzuki, sehingga cakupan dari program tukar tambah ini kami rancang semakin luas,” tutur Hendro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper