Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pacu Transformasi Digital, BMW dan Alibaba Jalin Kemitraan Strategis

BMW dan Alibaba Group menandatangani kemitraan strategis untuk menjalin kolaborasi menyeluruh dalam berbagai bidang, seperti branding, pemasaran, distribusi, operasional, layanan, dan infrastruktur informartika.
Manajemen BMW dan Alibaba pada Upacara Penandatanganan MoU untuk Kemitraan Strategis antara BMW dan Alibaba. (dari kiri ke kanan): Sean Green, Wakil Presiden Senior Penjualan dan Pemasaran BMW Brilliance Automotive Ltd.; Jet Jing, Wakil Presiden Alibaba Group dan Sekretaris Jenderal Layanan Perusahaan untuk Ekonomi Digital Alibaba; Jochen Goller, Presiden dan CEO BMW Group Region China; Alice Mei, Presiden dan CEO Lingyue Digital Information Technology Co., Ltd. /Alibaba
Manajemen BMW dan Alibaba pada Upacara Penandatanganan MoU untuk Kemitraan Strategis antara BMW dan Alibaba. (dari kiri ke kanan): Sean Green, Wakil Presiden Senior Penjualan dan Pemasaran BMW Brilliance Automotive Ltd.; Jet Jing, Wakil Presiden Alibaba Group dan Sekretaris Jenderal Layanan Perusahaan untuk Ekonomi Digital Alibaba; Jochen Goller, Presiden dan CEO BMW Group Region China; Alice Mei, Presiden dan CEO Lingyue Digital Information Technology Co., Ltd. /Alibaba

Bisnis.com, JAKARTA - BMW dan Alibaba Group menandatangani kemitraan strategis untuk menjalin kolaborasi menyeluruh dalam berbagai bidang, seperti branding, pemasaran, distribusi, operasional, layanan, dan infrastruktur informartika.

President and CEO of BMW Group Region China Jochen Goller mengatakan bahwa kolaborasi tersebut sangat diperlukan untuk mempercepat transformasi digital perusahaan.

"Kami senang dapat bekerja sama menghadirkan pengalaman digital online ke offline secara holistik bagi pelanggan di China dan pada saat yang sama meningkatkan portofolio produk dan layanan digital," ujar Goller dalam siaran resmi, Rabu (28/10/2020).

Vice President of Alibaba Group and Secretary General of Enterprise Service for Alibaba Digital Economy, Jet Jing, menyatakan BMW merupakan produsen mobil premium internasional pertama yang memanfaatkan Alibaba Business Operating System (ABOS).

Menurutnya, sistem tersebut akan mempercepat proses digitalisasi di seluruh segmen bisnis BMW. Tujuannya agar BMW dapat menyediakan layanan komprehensif untuk para pelanggan. "Dan mengalami pertumbuhan yang pesat dengan memperluas jaringan serta melayani para pelanggan dengan lebih efisien."

Dalam nota kesepahaman bisnis, BMW dan Alibaba akan meluncurkan bisnis penjualan dan layanan online pertama yang melibatkan dealer brand otomotif premium.

Pada masa depan, pelanggan dari platform online juga bakal diarahkan ke dealer untuk membuka peluang bisnis baru yang lebih besar.

Sistem keanggotaan Alibaba juga memungkinkan BMW dan MINI meluncurkan layanan keanggotaan eksklusif dan kampanye pemasaran di berbagai platform online Alibaba.

Hal tersebut bertujuan meningkatkan kesetiaan dan interaksi pelanggan, serta mendorong pertumbuhan bisnis mereka.

Pelanggan juga dapat membeli mobil BMW dan MINI secara online. Mereka dapat mendaftar sebagai anggota komunitas guna mendapatkan keuntungan eksklusif, serta reservasi online untuk berbagai layanan, mulai dari uji kendara, perbaikan, hingga perawatan kendaraan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper