Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Permintaan Lesu, Aktivitas Manufaktur Otomotif Bakal Disesuaikan

Aktivitas produsen otomotif masih berjalan normal. Namun, Covid-19 dinilai bakal menekan permintaan dan sekaligus mengurangi aktivitas produksi.
Pekerja perakitan mobil Fiat Chrysler membangun 2019 truk pickup Ram di 'Vertical Adjusting Carriers' di Pabrik Perakitan FCA Sterling Heights di Sterling Heights, Michigan, AS, 22 Oktober 2018/Reuters-Rebecca Cook.
Pekerja perakitan mobil Fiat Chrysler membangun 2019 truk pickup Ram di 'Vertical Adjusting Carriers' di Pabrik Perakitan FCA Sterling Heights di Sterling Heights, Michigan, AS, 22 Oktober 2018/Reuters-Rebecca Cook.

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah telah mengeluarkan imbauan agar pelaku usaha menerapkan kebijakan kerja dari rumah (work from home/WFH) dan social distancing guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

Kendati begitu, aktivitas sejumlah produsen dan pelaku usaha di sektor otomotif masih berjalan normal.

Terkait hal itu, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) mengaku tidak punya wewenang untuk membatasi aktivitas produksi kendaraan bermotor roda empat di Indonesia.

"Himbauannya kan beda-beda (tidak semua WFH) himbauannya satu menghentikan apabila bisa, kedua bila tidak bisa ya minimize (aktivitasnya). Nah, kembali ini Ini di luar wewenang Gaikindo, ini dari anggota yang akan melakukan jadi masing-masing (pelaku otomotif) akan punya policy sendiri," kata Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi kepada Bisnis, Senin (23/03/2020).

Dia mengatakan sejumlah merek sudah ada yang mengurangi aktivitas produksinya, beberapa ada juga yang masih berproduksi secara normal. Yohannes juga menjelaskan bahwa pabrik-pabrik tersebut berada di luar DKI Jakarta yang merupakan zona merah penyebaran virus Covid-19.

Lebih lanjut, Yohannes menilai pandemi Covid-19 bakal berdampak pada industri otomotif, terutama dari sisi permintaan. Otomatis dengan berkurangnya permintaan produksi pun berangsur akan berkurang.

"Pasti penjualan turun, permintaan turun, pabrik-pabrik juga akan slow down sendiri," katanya.

Lebih lanjut, dia juga memastikan bahwa pelaku industri otomotif akan mengikuti segala kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Sebelumnya, Para Pelaku usaha mengaku siap untuk menerapkan imbauan WFH. Namun kebijakan ini dinilai tidak bisa diterapkan di seluruh industri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper