Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perluas Jaringan di Indonesia, DFSK Tambah 40 Diler Baru Tahun ini

Pada Januari 2020, pihaknya sudah memiliki 99 diler. Penambahan jaringan itu akan terus dilanjutkan hingga akhir tahun ini.
Model berpose di depan DFSK Gelora E dalam ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle (Giicomvec) 2020 di Jakarta, Kamis (5/3/2020)/Bisnis.com-Setyo Aji Harjanto.
Model berpose di depan DFSK Gelora E dalam ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle (Giicomvec) 2020 di Jakarta, Kamis (5/3/2020)/Bisnis.com-Setyo Aji Harjanto.

Bisnis.com, JAKARTA - PT Sokonindo Automobile, agen pemegang merek (APM) Dongfeng Sokon (DFSK), menargetkan penambahan 40 diler baru sepanjang 2020 guna memperluas jaringan di seluruh Indonesia. 

PR and Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D.B mengatakan pihaknya saat ini tengah gencar untuk membangun jaringan yang lebih luas di Nusantara. Hingga akhir 2019, DFSK sudah memiliki 90 diler yang tersebar di berbagai wilayah.

Pada Januari 2020, pihaknya sudah memiliki 99 diler. Penambahan jaringan itu akan terus dilanjutkan hingga akhir tahun ini.

"Nah, pada 2020 rencananya kita akan ada penambahan sekitar 40 diler. Jadi total keseluruhan nanti akan ada 130 diler," kata Arviane di Jakarta, Rabu (11/3/2020).

Menurutnya, pada tahun ini, DFSK kan lebih fokus terhadap jaringan yang nanti akan disebar dan juga beberapa produk baru yang nantinya akan di luncurkan di tahun ini.

"Jadi kita masih ekspansi jaringan juga di tahun ini," kata dia.

Porsi pembangunan jaringan diler pada tahun in juga masih menyasar kepada Pulau Jawa, yang memang masih memberikan kontribusi yang terbesar untuk penjualan DFSK di Tanah Air selama merek itu mulai berjualan sejak 2018 lalu.

"Yang besar itu masih daerah pulau jawa sebanyak 55 persen ada di Jawa, 20 persen Sumatera, 11 persen Kalimantan, 12 persen Sulawasei," jelas dia.

Pada 2020, DFSK juga masih akan fokus untuk kendaraan baru mereka, yakni DFSK Glory I-Auto dan juga DFSK Gelora. Untuk DFSK Gelora, produsen menyediakan dalam tipe berpenggerak listrik (electric vehicle/EV) bertajuk Gelora E.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper