Bisnis.com, JAKARTA - Konsumen Indonesia pada umumnya dinilai masih banyak yang membeli produk secara emosional. Artinya, mereka membeli mobil dengan pertimbangan model terbaru.
Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy mengatakan bahwa beberapa model terbaru Honda yang diluncurkan terbukti langsung keras meski perusahaan sebelumnya tak punya databased.
“[Dulu] kami meluncurkan kendaraan di segmen yang baru bagi Honda yakni Mobilio, Brio, dan BR-V tanpa memiliki database apa-apa sebelumnya dan ternyata laku keras," ujarnya kepada Bisnis, Minggu (17/2/2019).
Jonfis mengatakan bahwa dalam 2-3 tahun lagi para pemilik Honda itu akan kembali menilai merek mana yang lebih cocok, apalagi Mobilio digadang-gadang menjadi LMPV paling irit bahan bakar.
"Kini dengan adanya costumer based kami optimistis ke depannya untuk kembali meraup pasar yang lebih besar,” paparnya.