Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Porsche Investasi di Perusahaan Mobil Sport Listrik Kroasia

Porsche AG menanamkan investasi dalam perusahaan mobil sport listrik Rimac Automobil. Perusahaan memiliki saham minoritas 10%. Hal ini dilakukan sebagai langkah Porsche untuk mengembangkan dan memproduksi komponen mobil sport listrik
CEO Porsche Oliver Blume (kiri) tengah berdiskusi dengan CEO Rimac Automobil Mate Rimac. - Porsche
CEO Porsche Oliver Blume (kiri) tengah berdiskusi dengan CEO Rimac Automobil Mate Rimac. - Porsche

Bisnis.com, JAKARTA – Porsche AG menanamkan investasi dalam perusahaan mobil sport listrik Rimac Automobil. Perusahaan memiliki saham minoritas 10%. Hal ini dilakukan sebagai langkah Porsche untuk mengembangkan dan memproduksi komponen mobil sport listrik

Rimac Automobil didirikan pada 2009 oleh Mate Rimac. Dia memulai operasional di garasi.

Rimac memiliki visi untuk menghasilkan mobil sport listrik yang cepat dan menawarkan kegembiraan. Dia hendak membuat kendaraan dengan dua kursi penumpang berkekuatan 2.000 tenaga kuda yang dapat mencapai kecepatan maksimum 412 kmpj.

"Kami merasa bahwa ide-ide dan pendekatan Rimac sangat menjanjikan, itulah sebabnya kami berharap dapat masuk ke dalam kerjasama erat dengan perusahaan dalam bentuk kemitraan pengembangan," kata Wakil Ketua Dewan Eksekutif dan Anggota Dewan Eksekutif untuk Keuangan dan IT di Porsche Lutz Meschke, mengutip newsroom.porche.com, Sabtu (30/6/2018).

Adapun Rimac berbasis di Zagreb, Kroasia, saat ini mempekerjakan sekitar 400 karyawan. Fokus utama Rimac adalah pada teknologi baterai tegangan tinggi, tenaga penggerak listrik, dan pengembangan antarmuka digital antara manusia dan mesin. Rimac juga mengembangkan dan memproduksi sepeda listrik di bawah anak perusahaannya Greyp Bikes, yang didirikan pada tahun 2013.

CEO Rimac Automobil Mate Rimac menjelaskan dia ingin perusahaanya menjadi pemasok komponen dan sistem untuk kendaraan listri dan konektivitas. “Kemitraan ini menjadi langkah penting bagi kami,” katanya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper