Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nissan, Ford, FCA Pimpin Penurunan Penjualan Mobil di Eropa

Pendaftaran mobil Eropa turun 5,2% pada Maret 2018, dipimpin oleh Nissan, Ford, dan Fiat Chrysler, menurut data yang diterbitkan pada Rabu (18/4/2018) oleh asosiasi industri otomotif ACEA.
Nissan/Reuters-Nigel Roddis
Nissan/Reuters-Nigel Roddis

Bisnis.com, PARIS - Pendaftaran mobil Eropa turun 5,2% pada Maret 2018, dipimpin oleh Nissan, Ford, dan Fiat Chrysler, menurut data yang diterbitkan pada Rabu (18/4/2018) oleh asosiasi industri otomotif ACEA.

Penjualan turun menjadi 1,84 juta mobil bulan lalu di seluruh Uni Eropa dan Kawasan Perdagangan Bebas Eropa, memangkas pertumbuhan kuartal pertama menjadi 0,6%, kata kelompok yang berbasis di Brussels.

"Momentum mulai melambat di beberapa pasar dan terutama di Inggris," kata ACEA dalam sebuah pernyataan.

Penjualan Nissan jatuh 16,3% bulan lalu, Ford turun 14,6% dan Fiat Chrysler 8% lebih rendah karena merek Fiat merosot 12%, menekan mengimbangi lonjakan 42% dalam penjualan Jeep.

Penjualan Volkswagen Group hanya sedikit berubah, sementara Renault turun 3,2%. PSA Group mencatat kenaikan 1,4% untuk unit Peugeot dan penurunan 3,7% untuk Citroen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Khadafi
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper