Bisnis.com, JAKARTA – PT Maju Global Motor bersama dengan PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors) meresmikan diler 3S (penjualan, servis, dan suku cadang) pertama di Sumatra Barat, pekan lalu. Tren positif pasar mobil di wilayah tersebut membuat dua perusahaan tertarik menggarapnya.
“Daya beli masyarakat yang meningkat menjadikan kota Padang memiliki potensi yang besar,” kata Presiden Direktur PT Maju Global Motor Alvin Kennedy dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Rabu (4/4/2018).
Dealer Wuling Maju Motor Padang ini menempati lahan seluas 2.760 meter persegi dengan luas bangunan 1.029 meter persegi.
Area infrastruktur terbagi menjadi ruang pamer yang dapat menampung 6 unit mobil berukuran 365 meter persegi dan ruang tunggu berpendingin udara dengan koneksi internet.
Area servis seluas 325 meter persegi didukung oleh 4 car stall dan ruang penyimpanan suku cadang.
Adapun perusahaan masih memiliki pekerjaan rumah untuk memperkuat jaringan di Indonesia. Tahun ini pabrikan otomotif asal China bergerak agresif dengan membidik membangun 30 diler baru.
Baca Juga
Brand Manager PT SGMW Indonesia Dian Asmaharani mengatakan hingga tutup 2017, perusahaan telah memiliki jaringan sebanyak 50 gerai di seluruh Indonesia. Namun, beberapa wilayah belum tersentuh.
“Kami punya 50 diler belum semua kota, tapi nation wide [tersebar secara nasional]. Beberapa wilayah yang masih belum terjangkau, kami lengkapi dengan tambahan 30 diler itu,” kata Dian saat dihubungi Bisnis.
Dian mengatakan sebagai merek baru, satu hal utama yang harus dilakukan adalah menambah jaringan dengan fasilitas 3S. Performa penjualan pabrikan yang memiliki lebih banyak diler tentu akan berbeda. Namun Dian enggan menyebutkan target penjualan dengan 80 jaringan tersebut.