Bisnis.com, JAKARTA - Fomm, perusahaan ventura yang mengusung misi mendorong penggunaan kendaraan listrik di Asia Tenggara, mengusung tiga produk terbarunya untuk global premier di Geneva International Motor Show (GIMS 2018), yang digelar di Palexpo, 8-18 Maret.
Seperti dikutip situs gims.swiss, salah satu produk yang luncurkan adalan purwarupa skuter listrik. Berbeda dengan skuter pada umumnya, sepeda motor konsep Fomm ini berpenggerak dua roda.
Fomm, perusahaan Jepang yang memiliki basis produksi di Thailand ini merancang AWD Scooter Concept-nya dengan dimensi 2280×780×1235mm, dan mampu mengangkut dua orang penumpang.
Ditampilkan dengan warna simpel hitam putih, skuter elektrik ini tampil dengan desain gagah dan elegan.
Skuter otomatis ini ditenagai dengan energi listrik yang bersumber dari baterai Li-Ion 2.96kWh×2, skuter elektrik ini memiliki power maksimal 7,5kW dan torsi maksimal 420Nm (all wheel drive in-wheel motors).
Fomm mendefinisikan mobilitas sebagai gerakan yang nyaman dalam kehidupan. Dengan kendaraan listrik murni membuat mobilitasnya lembut bagi masyarakat, lingkungan, dan hemat. FOMM percaya pada mobilitas kompak sebagai keluarga dan teman yang mendukung setiap gerakan. Ini adalah gaya FOMM.
Baca Juga
Spesifikasi Fomm AWD Scooter Concept
- Tipe kendaraan: Purwarupa
- Tenaga: Electric
- Tipe transmisi: Otomatis
- Jumlah gigi: Otomatis
- Dimensi: 2280×780×1235mm
- Baterai : 2.96kWh×2 [Li-Ion]
- Penumpang: 2 orang
- Power maksimal: 7,5kW
- Torsi maksimal: 420Nm [All wheel drive in-wheel motors]
- Catatan: Data tersebut adalah kinerja yang ditargetkan.