Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Tips jeli Memilih SUV Terbaik

Bisa dibilang, beberapa tahun belakangan pasar otomotif dunia didminasi produk-produk sport utility vehicle (SUV). Sehari-hari kita dapat melihat jalanan didominasi oleh mobil-mobil tipe ini, yang telah menggeser dominasi kendaraan roda empat berjenis sedan.
Stan Daihatsu pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di Tangerang Banten, Jumat (11/8)./JIBI-Dwi Prasetya
Stan Daihatsu pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di Tangerang Banten, Jumat (11/8)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA--Bisa dibilang, beberapa tahun belakangan pasar otomotif dunia telah didominasi oleh produk-produk sport utility vehicle (SUV).

Sehari-hari kita dapat melihat jalanan didominasi oleh mobil-mobil tipe ini, yang telah menggeser dominasi kendaraan roda empat berjenis sedan.

 

Booming kendaraan SUV tidak hanya terjadi di Indonesia, tetapi hampir di seluruh negara di dunia. Sifatnya yang serba guna dan tangguh menjadikan SUV sebagai kendaraan yang paling laris untuk segala kalangan; mulai dari pangsa keluarga, bisnis, dan sebagainya.

 

SUV memang memiliki daya tarik tersendiri dibandingkan jenis mobil lainnya. Posisi setir yang tinggi, kepraktisan, dan keamanan berkendara adalah beberapa hal yang menjadi faktor keunggulan SUV.

 

Di tengah gempuran produk-produk SUV yang terus diluncurkan oleh perusahaan-perusahaan otomotif di seluruh dunia, Anda harus jeli dalam memilih varian terbaik. Untuk itu, Autotrader memberikan beberapa seleksi SUV terbaik yang bisa menjadi referensi bagi Anda yang tengah mencari tunggangan. Apa sajakah mereka?

 

Si Lapang, Skoda Kodiaq

 

Di banyak review, Skoda Kodiaq kerap masuk ke dalam daftar mobil terbaik pada 2017. Ada alasan mengapa kendaraan ini menjadi salah satu SUV terlaris, khususnya di Benua Eropa. Salah satu yang paling utama adalah sifatnya yang sangat multifungsi.

 

Mobil berkursi tujuh ini memenuhi segala aspek yang dicari konsumen, yaitu; desain yang apik, kenyamanan berkendara, kepraktisan, dan harga yang relatif terjangkau di kelasnya. Tidak hanya tangguh, SUV ini juga sangat cocok digunakan sebagai mobil keluarga yang nyaman.

 

Si Sporty, Porsche Macan

 

Jika Anda mencari SUV yang stylish dan memberi citra prestisius, Porsche Macan adalah pilihan yang tepat. Mobil ini sebenarnya adalah SUV biasa, tetapi ditunjang dengan sentuhan teknologi mobil sport khas Porsche.

 

Dengan logo Porsche yang terpampang di bagian kap mobil, Macan memberikan kesan prestise bagi saiapa saja yang mengendarainya. Jika Anda mencari sensasi berkendara yang lebih mantap dengan suara khas mobil sport, varian GTS dapat menjadi pilihan tepat.

 

Sementara itu, jika Anda ingin menjadikan mobil ini sebagai kendaraan keluarga, Macan pun dapat dijadikan alternatif pilihan. Sebab, interior kendaraan ini cukup lapang untuk memuat berbagai peralatan bayi dan anak dengan mudah.

 

Si Mungil, Renault Captur

 

Selama ini orang selalu beranggapan bahwa kendaraan SUV harus berukuran besar. Padahal, hal itu tidak benar. Renault Captur adalah salah satu model kendaraan yang berhasil membuktikan bahwa SUV tidak harus berbodi lebar.

 

Renault Captur menjadi salah satu pelopor segmen SUV berukuran kecil, yang belakangan mulai laris dilirik pasar. Model kendaraan ini terinspirasi dari mobil hatchback Clio, tetapi dimodifikasi dengan sentuhan desain yang lebih eye catchy.

 

Tidak hanya itu, interior Captur ditunjang dengan desain yang elegan. Kendati ukurannya mungil, mobil ini memiliki kapasitas kabin yang cukup untuk memuat banyak barang dan penumpang. Jadi, kendaraan ini cocok bagi warga urban yang mencari city car dengan sensasi SUV.

 

Si Mewah, Volvo XC90

 

Saat ini, begitu banyak mobil baru yang dipasarkan dengan desain, model, teknologi, dan cita rasa yang hampir mirip satu sama lain. Homogenitas itulah yang hendak ditepis oleh Volvo XC90, yang tampil berbeda dibandingkan SUV lain di kelasnya.

 

Menyasar segmen papan atas, XC90 menawarkan SUV dengan sentuhan super premium mulai dari desain interior hingga eksteriornya. Sentuhan desainnya juga unik dan quirky bergaya minimalis elegan khas Skandinavia.

 

Selain mewah, kendaraan ini dipersenjatai dengan begitu banyak fitur dan teknologi termutakhir yang sangat praktis dan user friendly. Melalui mobil ini, Volvo sekali lagi berhasil membuktikan reputasinya sebagai produsen kendaraan dengan tingkat keamanan dan kenyamanan terbaik.

 

Si Teman Baik, Toyota C-HR

 

Sebenarnya, Toyota C-HR juga dapat masuk ke dalam kategori SUV sporty terbaik. Namun, kendaraan ini lebih cocok disebut sebagai ‘teman baik’ karena lebih bersahabat untuk ditunggangi dan lebih serba guna untuk penggunaan harian, bahkan sebagai mobil perusahaan.

 

Desain mobil ini sangat mencuri perhatian dan memikat banyak konsumen. Di Eropa, khususnya Inggris, kendaraan ini banyak dilirik oleh perusahaan untuk dijadikan mobil operasional karena beban pajaknya lebih ringan.

 

Namun, di luar itu semua, Toyota C-HR adalah kendaraan serba guna yang nyaman untuk warga urban. Mobil ini ditunjang dengan berbagai fitur menarik, seperti AC pengendali iklim, jendela elektrik, dan wipers serta lampu otomatis.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper