Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BMW Serahkan 5 Sedan Premium untuk limosin Blue Bird

BMW Group Indonesia menyerahkan satu uni BMW 730Li dan empat unit BMW 528i Luxury kepada Blue Bird Group untuk diopersikan sebagai kendaraan limusin premium bagi tamu hotel Mandarin Oriental Jakarta mulai pekan ini.
Contoh sedan limosin BMW/ipocars
Contoh sedan limosin BMW/ipocars

Bisnis. com, JAKARTA--BMW Group Indonesia menyerahkan satu uni BMW 730Li dan empat unit BMW 528i Luxury kepada Blue Bird Group untuk diopersikan sebagai kendaraan limusin premium bagi tamu hotel Mandarin Oriental Jakarta mulai pekan ini.

Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia, agen tunggal pemegang merek BMW dan Mini, mengatakan siap memasok berapa pun kendaraan yang dibutuhkan oleh Blue Bird Group sebagai perusahaan jasa transportasi yang memiliki nama besar di Indonesia.

“Penyerahan BMW Seri 7 dan Seri 5 sekaligus sebagai wujud kolaborasi strategis Mandarin Oriental Jakarta, BMW dan Blue Bird meresmikan peluncuran tersedianya layanan limusin premium bagi tamu hotel mulai Februari 2014,” katanya di Jakarta, Rabu (19/2/2014).

Kendaraan sedan premium model terbaru dari BMW yang dibandrol off the road seharga Rp1,7 miliar untuk BMW 730Li dan BMW 528i Luxury seharga Rp998 juta tersebut akan memperkut armada limosin yang dimiliki Blue Bird Group.

Menurutnya, BMW 730Li merupakan kombinasi dari tampilan sporti yang elegan, dengan teknologi inovatif dan kenyamanan mewah dalam komposisi yang seimbang, dan pengguna juga dimanjakan dalam ruang kambin yang lebih luas dengan sejumlah fitur canggih.

Demikian halnya BMW 528i juga menawarkan berbagai fitur yang memanjakan penumpang seperti sistem hiburan mencakup audio dan video serta dengan fasilitas iPad dan layanan Wifi tanpa biaya tambahan.

“Selain tamu hotel Mandarin Oriental Jakarta, beberapa kedutaan besar juga menggunakan produk BMW terbaru itu diantaranya Australia, Canada, Uni Eropa, Finlandia, Norwegia, Paraguay, Rusia, Korea Selatan, dan Uni Emirat Arab,” ujarnya.

Sigit Djokosoetono, Director Blue Bird Group, menjelaskan pengoperasian BMW 730Li dan BMW 528i Luxury akan memperkuat jumlah amada teksi eksekutif Blue Bird yang kini jumlahnya mencapai 1.000 unit tersebar di sejumlah kota besar di Indonesia.

Adapun total armada taksi eksekutif tersebut, lanjutnya, merupakan bagian dari lebih dari 5.000 unit kendaraan yang dioperasikan Blue Bird Group sebagai taksi rental dengan permintaan dari konsumen yang cenderung terus meningkat.

“Kami ingin meningkatkan jumlah armada taksi premium itu, dan tentunya juga ingin menambah jumlah taksi Blue Bird yang sekarang ini kami operasikan seluruhnya mencapai 25.000 unit tersebar di seluruh daerah operasi Blue Bird Group di Indonesia,” ujarnya.

Dia mengatakan Blue Bird Group mengoperasikan taksi eksekutif, yang termasuk di dalamnya jenis limosin, di 13 kota besar antara lain Jakarta, Bandung, Semarang, Jogjakarta, Surabaya, Bali, Medan dan Menado dengan tingkat permintaan layanan yang terus tumbuh.

Kendaraan premium yang dioperasikan untuk taksi eksekutif, diantaranya BMW yang dioperasikan di hotel Mandarin Oriental dan Seraton Jakarta, serta Mercedes Benz, Toyota Camry dan Toyota Alpat.              


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper