Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hyundai Ikut Ramaikan Pasar Sedan Sport

Persaingan di segmen pasar sedan sport di Indonesia akan semakin ketat. Pabrikan otomotif asal Korea Selatan Hyundai tengah bersiap masuk ke segmen tersebut melalui sedan coupe Hyundai Veloster.

Bisnis.com, SURABAYA – Persaingan di  segmen pasar sedan sport di Indonesia akan semakin ketat. Pabrikan otomotif asal Korea Selatan Hyundai tengah bersiap masuk ke segmen tersebut melalui sedan coupe Hyundai Veloster.

Saat ini segmen sedan sport telah diramaikan oleh sejumlah model, diantaranya Toyota 86, Honda CR-Z, dan Peugeot RC-Z.

Deputi Direktur Marketing PT Hyundai Mobil Indonesia Bebin Djuana mengungkapkan hingga kini ATPM tersebut masih terus melakukan penjajakan pasar untuk mencari tahu seberapa besar antusiasme masyarakat terhadap kendaraan ini.

“Kami masih terus test market sambil menunggu lampu hijau dari prinsipal,” ujarnya ketika ditemui disela-sela ajang Pameran Otomotif Surabaya (POS) yang berlangsung sejak 27 November hingga 1 Desember.

Bebin belum bersedia menyebutkan berapa harga sedan sport tersebut. Diperkenalkan pertama kali ke publik di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show 2013, Oktober silam, kini Hyundai kembali memboyong show unit Veloster 1.6 GDI turbocharged  pada ajang POS 2013.

Hyundai mengakui jika dilihat dari volume, penjualan sedan sport di Indonesia memang masih kecil. Tetapi pasarnya umumnya tersegmentasi dan merupakan pelanggan yang sangat menggemari otomotif serta berjiwa muda. “Artinya, bagi kami pasar kendaraan ini sebetulnya relatif lebih mudah diidentifikasi,” jelasnya.

Dia menjelaskan saat ini tidak cuma Indonesia yang menunggu keputusan dari prinsipal. Negara-negara lain di Asia Tenggara juga masih menantikan keluarnya izin distribusi Veloster turbocharged tersebut dari Hyundai Motor Company (HMC) .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper